Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PALEMBANG,JUARA.net – Klub sepakbola asal kota Palembang, Sriwijaya FC, tetap optimistis bisa memenuhi target tiga besar paruh musim, pada kompetisi Sepak Bola Torabika (TSC) 2016.
Saat ini Sriwijaya FC berada di peringkat ke-4 Klasemen sementara TSC dengan nilai 23. Pimpinan klasemen Madura United mengumpulkan poin 30, diikuti Arema Cronus 27 poin dan Bhayangkara Surabaya United 27 poin.
Sriwijaya FC sendiri dalam pertandingan terakhir melawan Barito Putera, Senin (1/8/2016) di Stadion 17 Mei Banjarmasin hanya meraih poin 1. Mereka bermain seri 1-1 melawan tuan rumah.
"Target kami tetap tiga besar pada paruh musim kompetisi TSC 2016 ini, karena kami masih menyisakan 4 pertandingan lagi dari 13 laga yang sudah dilakoni," ujar Widodo Cahyono Putra, Pelatih Sriwijaya FC, Selasa (2/8/2016).
Menurut Widodo, target tiga besar ini merupakan tugas berat bagi dirinya dan anak asuhnya, karena masing-masing klub hanya terpaut 2 hingga 3 poin saja. Para pemain Sriwijaya FC harus bisa memanfaatkan laga kandang dan tandang.
Baca Juga:
"Pemain harus bisa bekerja keras lebih ekstra lagi ke depannya. Performa tim harus dapat ditingkatkan sehingga dapat mencapai target, apalagi mengingat sisa laga Sriwijaya tidak mudah," katanya.
Dikatakan Widodo, timnya tidak menganggap mudah semua lawan-lawannya pada laga sisa. Borneo FC misalnya, tetap menjadi lawan yang harus diperhitungkan termasuk juga Bali United dan PS TNI.
"Kami harus belajar dari pengalaman, di mana pada pertandingan kandang melawan Persela Lamongan sebagai juru kunci Sriwijaya FC hanya bermain imbang 2-2," ungkapnya.
Terkait hasil imbang dalam laga tandang ke Barito Putera, Widodo memberikan apresiasi buat pemainnya karena telah bekerja keras mengejar ketertinggalan.
"Inilah sepak bola, kami kecolongan pada menit rawan babak pertama, dan hasil seri ini cukup baik untuk laga away. Tetapi kami mesti kerja keras lagi pada laga kandang agar bisa mencapai target tiga besar,” ujarnya.