Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arsenal membutuhkan striker yang dominan. Meskipun sudah mempunyai dua striker murni, dirasa tidak cukup untuk memperkuat pertahanan. Ada beberapa nama yang masuk menjadi incaran Arsenal, salah satunya adalah Gonzalo Higuain.
Penulis : Dian Savitri
1. Gonzalo Higuain (Napoli)
Striker terbaik di Serie A 2015/16, dengan torehan 36 gol dari 35 penampilan. Bisa saja menjadi milik Arsenal sejak 2013, jika Wenger tidak minder karena tawaran yang lebih besar dari Real Madrid.
Dalam beberapa bulan terakhir, termasuk saat ini, Higuain membuat Juventus dan Chelsea ngidam untuk merekrutnya. Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, memberikan release clause sebesar 78,8 juta pound.
Higuain sendiri, menurut London Evening Standard, tidak ingin meninggalkan Napoli. Lagi pula, dengan usianya yang menginjak 29 tahun pada Desember mendatang, harga itu terlalu mahal.
2. Mauro Icardi (Inter Milan)
Kapten Inter Milan ini adalah pencetak gol yang konsisten di Serie A dalam empat musim terakhir. Sebanyak 38 gol dibuatnya dalam dua musim terakhir.
Statistik yang mengesankan sebab pelatih Roberto Mancini punya banyak pemain kreatif yang bermain di belakang Icardi.
Pada usia 23 tahun, Icardi bisa saja menjadi pemimpin Arsenal, tapi menurut pemilik klub, agaknya masih lumayan lama untuk Inter memutuskan akan mentransfer Icardi. Menurut situs Express, Icardi memiliki buy-out clause sebesar 27,6 juta pound.
3. Alvaro Morata (Real Madrid)
Klub baru tapi lama Alvaro Morata, Real Madrid, mengaktifkan buy-back clause sebesar 23,6 juta pound. Jadi, Madrid bisa mendapat profit jika ingin melepas Morata ke klub lain.
Pemain tim nasional Spanyol itu bisa cocok bekerja sebagai striker tunggal di Arsenal jika diperlukan, sesuai seperti yang diinginkan Wenger.
4. Riyad Mahrez (Leicester City)
Musim lalu Riyad Mahrez terpilih sebagai PFA Players’ Player of the Year. Modal itulah yang membuat banyak klub Eropa mengincar pemain Aljazair itu.
Bisa jadi Wenger juga berpikir panjang dengan harga 30 juta pounds, yang menurut The Telegraph diajukan oleh Leicester.
Mahrez ahli bermain di sisi kanan, Jika digabung dengan Alexis Sanchez di seberangnya, maka Arsenal akan memiliki sepasang penyerang berbahaya.
5. Karim Benzema (Real Madrid)
Lagi-lagi Arsenal terpentok oleh aksi Real Madrid. Musim lalu, The Gunners nyaris membeli Karim Benzema dengan harga 45 juta pound. Namun, semuanya hangus.
Menjadi bukti bahwa Madrid mampu menahan pemainnya. Seandainya musim ini tiba-tiba Madrid ingin menjual striker berusia 28 tahun itu, maka Wenger akan berada di urutan antrean terdepan.
6. Alexandre Lacazette (Lyon)
Musim 2014/15, Alexandre Lacazette mencetak 27 gol untuk Lyon. Ia pun menjadi salah satu penyerang paling diminati.
Akan tetapi, setelah musim panas tahun lalu, di mana muncul banyak spekulasi transfer atas dirinya dan diakhiri dengan perpanjangan kontrak, pemain yang sekarang berusia 25 tahun tersebut sulit untuk mengulangi prestasi sebelumnya itu.
Ada laporan kalau Arsenal telah melakukan pembicaraan dengan si striker. Walau demikian, presiden Lyon, Jean-Michel Aulas, tidak tahu apa-apa tentang ketertarikan Arsenal itu.
Menurut International Business Times, Arsenal mulai tidak tertarik untuk membeli Lacazette, karena harganya sudah naik menjadi 50 juta pound, dari harga asli 34 juta.