Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andre Gomes, Mahal buat Pelapis

By Kamis, 21 Juli 2016 | 10:48 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dalam pertandingan La Liga 2015-2016 menghadapi Getafe di Estadio Coliseum Alfonso Perez, Madrid, Spanyol -ada 16 April 2016. (GONZALO ARROYO MORENO/GETTY IMAGES)

Zinedine ZIdane merasa Real Madrid sebetulnya tak butuh pemain baru. Di satu sisi, ia dianugerahi tim yang bermaterikan skuat pemenang Liga Champion edisi pamungkas.

Dengan kata lain, skuat Los Blancos musim ini saja relatif sudah sangat kuat. Masuknya Alvaro Morata, plus penghuni bangku cadangan bernama besar seperti James dan Jese Rodriguez adalah buktinya.

"Sejujurnya saya senang dengan skuat ini. Kedalaman dan kualitas menjadi bukti, kami tak kebetulan menjadi juara LC musim lalu. Saya butuh semua pemain karena musim ini kami berpartisipasi di lebih banyak ajang," tutur Zizou di situs klub.

Memang selain Morata, Los Blancos relatif belum terlalu aktif. Namun, media-media di Spanyol meyakini tren bakal segera berubah. Playmaker Valencia asal Portugal, Andre Gomes, dicap sudah sangat dekat dengan Madrid. Marca mengklaim Los Che dan Los Blancos sudah mencapai kesepakatan verbal.

Nominalnya di angka 50+10 juta euro (senilai 866,7 miliar rupiah), sudah termasuk bonus performa dan prestasi individual.

Pelapis

Nilai fantastis mengingat jumlahnya nyaris setara harga Kaka (65 juta euro), Luis Figo (saat ini 60 juta euro) hingga James Rodriguez (75 juta). Ketiga pemain ini jelas telah memiliki reputasi dunia dan pemain bintang lima ketika diboyong ke Bernabeu.

Gomes? Ia belum bersinar di level klub dan bukan opsi utama tim nasional Portugal. Tapi, usianya yang tergolong masih muda, 22 tahun, dan punya potensi untuk menjadi bintang, barangkali dianggap pertimbangan utama. Untuk saat ini, Gomes bisa diplot sebagai pelapis buat Luka Modric, gelandang metronom Madrid yang hampir 31 tahun dan rentan akan cedera.

Tentu saja Gomes tak langsung mendapatkan peran itu. Dia juga harus bersaing dengan bintang muda Madrid, Isco, dan pemain potensial lainnya: Mateo Kovacic. (sofa)