Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Persela, Kreativitas Arema Diuji

By Ovan Setiawan - Senin, 18 Juli 2016 | 11:55 WIB
Tanpa gelandang Esteban Vizcarra, Arema diuji kreativitasnya saat dijamu Persela pada Senin (18/7/2016) malam. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

Aroma Persela Lamongan bakal bermain bertahan tampaknya sudah tercium oleh pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija. Arema pun pasang kuda-kuda jelang laga di Stadion Surajaya, Lamongan pada Senin (18/7/2016).

Tak ingin terbawa permainan Persela, Milo, sapaan Milomir Seslija menekankan pada pemainnya untuk bermain lebih kreatif. Laga kontra Persela, Arema dilarang keras tampil monoton.

”Kami akan lakukan banyak variasi serangan,” ungkap pelatih asal Bosnia ini.

”Meski nanti Persela memberikan ruang gerak yang sedikit, pemain harus bisa mencari alternatif untuk memasukkan bola."

Pelatih Arema, Milomir Seslija

Milo banyak belajar dari pertandingan-pertandingan sebelumnya yang sudah dijalani oleh Arema. Hamka Hamzah dkk tak banyak diberi ruang gerak, karena lawan cenderung bermain tertutup.

”Meski nanti Persela memberikan ruang gerak yang sedikit, pemain harus bisa mencari alternatif untuk memasukkan bola,” cetus pelatih berusia 51 tahun ini.

Tiga pertandingan terakhir yang dijalani oleh Arema di kandangnya, Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, mereka kesulitan untuk mencetak gol.

Saat melawan Persija Jakarta pada Minggu (19/6/2016), mereka hanya mampu menang 1-0. Selanjutnya saat kedatangan Persipura Jayapura, Arema hanya bermain imbang tanpa gol.

Baca juga:

Hasil tak beda jauh juga terjadi saat melawan Semen Padang pada 1 Juli 2016. Pada laga tersebut, mereka hanya mampu menang tipis 1-0.

Berusaha keluar dari situasi yang sama seperti pertandingan-pertandingan sebelumntya, Milo banyak mencoba skema penyerangan. Termasuk, mereka siap memanfaatkan peluang dari bola-bola mati.

Bagi Arema, laga melawan Persela penting untuk dimenangkan. Sebab persaingan papan atas kian sengit. Tiga tim di bawah Arema mengoleksi poin yang sama 18 poin.

Mereka adalah Sriwijaya FC, Persipura Jayapura, dan Madura United. Dua tim yang disebut terakhir pada pekan ke-10 TSC 2016 bahkan menang dalam laga tandang.

Jumlah poin tersebut terpaut dua poin dari Arema yang berada di puncak klasemen dengan koleksi 20 poin.

[video]https://video.kompas.com/e/5038414605001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P