Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keputusan mengejutkan diambil dua pemain penting tim nasional (timnas) Malaysia yakni gelandang Safiq Rahim (29) dan bek Aidil Zafuan (28). Pada Selasa (13/7/2016), dua kapten timnas Malaysia itu mengumumkan pensiun dini dari tim berjulukan Harimau Malaysia. Padahal, Malaysia sedang bersiap ke Piala AFF 2016.
Tercatat, Safiq Rahim adalah kapten timnas Malaysia, sedangkan Aidil Zafuan menyandang sebagai kapten kedua. Mereka menyatakan pensiun pada Selasa (12/7/2016) via halaman facebook milik klub yang juga dibela keduanya, Johor Darul Takzim.
Masih dalam halaman facebook yang sama, Safiq menyatakan pensiunnya dia dari timnas Malaysia untuk memberikan kesempatan lebih besar bagi pemain lain.
Mengetahui hal itu, pelatih Malaysia, Ong Kim Swee, sempat terkejut dengan keputusan pensiun dari Safiq dan Aidil. Namun, pelatih berusia 45 tahun itu tetap menghormati pilihan yang telah diambil keduanya.
Baca juga:
"Ini sebuah kerugian bagi kami. Tetapi, tentu keputusan tersebut sudah dipikirkan masak-masak oleh keduanya," kata Ong Kim Swee, dalam rilis Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM).
Terhitung, Safiq dan Aidil sudah tampil bersama sejak di timnas U-23 Malaysia pada 2009. Bahkan, keduanya menjadi pemain kunci Harimau Malaysia yang sukses memenangi medali emas pada SEA Games 2019 di Laos.
Selanjutnya, Safiq dan Aidil pun termasuk dalam skuat Malaysia yang menjuarai Piala AFF 2010 di Indonesia dan Vietnam. Keduanya juga masuk proyeksi timnas Malaysia menuju Piala AFF 2016 yang berlangsung mulai November mendatang.
[video]https://video.kompas.com/e/5030592783001_v1_pjuara[/video]