Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hamilton Juara GP Inggris, Rio Gagal Finis

By Delia Mustikasari - Minggu, 10 Juli 2016 | 21:05 WIB
Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, bereaksi di podium setelah memenangi GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (10/7/2016). (BEN STANSALL/AFP)

Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, gagal finis pada balapan GP Inggris yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Minggu (10/7/2016).

Rio yang start dari posisi ke-19 gagal finis karena meluncur keluar lintasan saat melewati tikungan 1 pada lap ke-26.

Bagi Rio ini merupakan kali ketiga gagal finis sepanjang menjalani musim balap Formula 1 2016. Sebelumnya dia gagal finis pada GP Australia dan GP Rusia.

Rekan satu tim Rio, Pascal Wehrlein (Jerman), yang start dari posisi ke-20 sudah lebih dulu mengakhiri kiprahnya setelah tergelincir di lap ke-8 tikungan pertama.

Lewis Hamilton (Mercedes), menjuarai GP Inggris setelah finis di urutan pertama dengan menyelesaikan 52 putaran.

Para pebalap mengawali GP Inggris di belakang safety car karena balapan berlangsung di lintasan basah setelah hujan deras mengguyur sirkuit. Safety Car terus mengiringi hingga lap kelima.

Mulai lap keenam balapan dimulai tanpa adanya safety car. Hamilton yang meraih pole position masih memimpin diikuti Nico Rosberg (Mercedes) dan Max Verstappen (Red Bull).

Memasuki lap ke-7, sebanyak 10 pebalap segera melakukan pit stop.

Insiden terjadi saat Wehrlein tergelincir di lap ke-8 tikungan pertama dan virtual safety car muncul. Hamilton, Rosberg, dan Verstappen memanfaatkan situasi tersebut untuk melakukan pit stop.

Pada lap ke-11, Valtteri Bottas (Williams) melintir ketika memasuki area Chicane. Dia bisa melanjutkan balapan dan sempat terlibat duel dengan Jenson Button (McLaren) untuk memperebutkan posisi ke-13.

Sementara itu, posisi tiga besar pebalap tercepat masih diisi Hamilton, Rosberg, dan Verstappen.

Vettel menjadi pebalap pertama yang mengganti bannya ke ban slick compound medium.

Pada lap ke-16 terjadi persaingan ketat untuk memperebutkan posisi kedua dan Verstappen berhasil meraihnya setelah menggeser Rosberg.

Para pebalap sudah mulai melakukan pit stop lagi. Mereka mengganti ban wet ke ban slick. Pada lap ke-17, Rio melakukan pit stop kedua.

Pebalap tim Haas, Romain Grosjean, gagal melanjutkan balapan karena mengalami masalah pada mobilnya pada lap ke-19.

Verstappen melanjutkan penampilan cemerlangnya dengan menjadi pebalap tercepat pada lap ke-20 dengan torehan 1 menit 40,747 detik,

Memasuki lap ke-21, susunan pebalap terdepan adalah Hamilton, Rosberg, Verstappen, Sergio Perez (Force India), dan Daniel Ricciardo (Red Bull).

Rosberg kembali menorehkan putaran terbaik 1 menit 37,826 detik pada lap ke-24.

Bendera kuning berkibar menyusul Fernando Alonso (McLaren) yang melintir di tikungan 1 saat memperebutkan posisi ke-14 pada lap ke-25.

Bendera kuning kembali berkibar, setelah insiden tikungan yang sama oleh Alonso pada lap ke-26 yang menyebabkan dia gagal melanjutkan balapan.

Pada lap ke-32, Verstappen dan Rosberg masih terlibat duel untuk meraih posisi kedua. Rosberg terus menguntit di belakang Verstappen. Dia beberapa kali berusaha menyalip, tetapi belum berhasil.

Selisih jarak antara Rosberg dan Verstappen kini hanya 0,2 sampai 0,3 detik.

Rosberg berhasil menyalip Verstappen pada lap ke-39 dan susunan pebalap di depan menjadi Hamilton, Rosberg, Verstappen, Ricciardo, dan Perez

Hingga lap ke-41, Hamilton masih aman di posisi terdepan. Dia unggul 6, 551 detik dari Rosberg. Namun, Rosberg masuk dalam daftar teratas pebalap pencatat speed trap.

Susunan pebalap di urutan lima besar belum berubah hingga balapan menyisakan 10 lap.

Raikkonen sukses menyalip Perez pada lap ke-47. Pebalap Ferrari itu kini menempati posisi kelima.

Ketika balapan menyisakan 4 lap, Rosberg melaporkan ada masalah dengan gearbox mobilnya. Namun, pesan yang disampaikan Rosberg kepada tim sedang diinvestigasi oleh race control.

Karena gangguan tersebut, Rosberg tak mampu mengejar kecepatan Hamilton. Hamilton terus memacu mobilnya dan berhasil finis di urutan pertama.

Bagi Hamilton, ini merupakan kemenangan ketiga beruntun GP Inggris setelah memenanginya pada 2014, dan 2015.

Secara keseluruhan, Hamilton telah memenangi empat balapan GP Inggris sepanjang kariernya yakni 2008, 2014, 2015, dan 2016. Rekornya itu menyamai rekor milik Nigel Mansell.

Finis di urutan kedua dan ketiga adalah Rosberg dan Verstappen. Sementara itu, Ricciardo dan Raikkonen masing-masing finis di posisi keempat dan kelima.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P