Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tren Kemenangan Terhenti, Persipura Gagal Geser Arema

By Segaf Abdullah - Minggu, 26 Juni 2016 | 21:43 WIB
Boaz Solossa (Persipura) dikawal tiga pemain Arema Cronus, salah satunya Raphael Maitimo, saat kedua tim bertemu di Kanjuruhan, Minggu (26/6/2016). (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Empat kemenangan beruntun Persipura Jayapura harus terhenti di kandang Arema Cronus, Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (26/6/2016). Imbang tanpa gol, tim Mutiara Hitam gagal menggeser Arema Cronus dari puncak klasemen sementara Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016.

Laga berjalan sengit sejak peluit babak pertama ditiup wasit Kusni asal Samarinda. Persipura yang bertindak sebagai tamu, bermain lebih agresif dari sang tuan rumah, Arema Cronus.

Selain itu, hasrat untuk menggeser Arema dari puncak klasemen TSC, menjadi suntikan motivasi Persipura dalam laga ini. Tempo cepat pun tidak terhindarkan.

Pada laga ini pula untuk kali perdana, Arema menurunkan dua penyerang sekaligus, Cristian Gonzales dan Gustavo Giron, sebagai starter. Namun, kombinasi keduanya masih dengan mudah dimentahkan barisan belakang Persipura.

Akan tetapi, hingga paruh pertama kelar, skor imbang tanpa gol belum berubah. Tercatat, kedua tim sama-sama melepaskan empat tembakan, namun hanya satu yang mengarah ke gawang.

Memasuki babak kedua, kedua tim bermain lebih hati-hati. Walhasil, pertandingan berjalan monoton pada awal babak ini.

Baca Juga:

Usaha dari kedua tim untuk menambah intensitas serangan dengan memasukkan pemain dari bangku cadangan, juga belum menghasilkan peluang berarti.

Memasuki menit ke-75, stamina kedua tim sudah terlihat semakin melorot. Alhasil, papan skor tetap tidak berubah sejak dimulainya laga.

Sampai peluit akhir laga dibunyikan, skor imbang 0-0 menutup laga yang dua tim papan atas ini.