Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keputusan Inggris "cerai" dengan Uni Eropa (UE) alias Brexit bisa menimbulkan masalah bagi Real Madrid. Ini karena bintangnya yang berstatus pemain termahal di dunia, Gareth Bale, akan menjadi pemain non-Uni Eropa.
Seperti dilaporkan AS, Brexit membuat Real Madrid harus merevisi kembali rencana mereka untuk para pemain non-Uni Eropa. Saat ini ada tiga pemain non-Uni Eropa yakni James Rodriguez, Casemiro dan Danilo.
Dengan adanya Brexit, maka Bale, yang merupakan pemain asal Wales, juga menjadi non-Uni Eropa. Dengan demikian, harus ada pemain yang menjadi korban, karena La Liga hanya mengizinkan sebuah klub memiliki maksimal tiga pemain non-Uni Eropa.
Memang, penarikan diri Inggris dari Uni Eropa tidak langsung memberikan dampak setidaknya hingga 2018. Akan tetapi, ini ikut memengaruhi posisi Bale di Santiago Bernabeu untuk masa mendatang ketika dia akan memperpanjang kontrak.
Baca Juga:
Padahal, pada pekan ini, media Spanyol mengklaim Real Madrid akan menyodorkan kontrak baru yang membuat mantan pemain Tottenham Hotspur itu tetap berkostum Real Madrid hingga tahun 2023. Apalagi Bale tampil impresif selama Piala Eropa 2016 dengan torehan tiga gol dan mengantarkan Wales lolos ke babak 16 besar dengan predikat juara grup.
Undang-undang Uni Eropa memungkinkan orang bergerak bebas dalam wilayah 28 negara anggotanya tanpa melalui kontrol perbatasan ditambah boleh tinggal di dalamnya selama lebih dari tiga bulan. Mereka juga bisa mendapat kontrak kerja di negara tersebut.
Namun Inggris mengakhiri semua kemudahan tersebut setelah menjadi anggota Uni Eropa selama 43 tahun. Melalui referendum pada Kamis (23/6/2016), sebesar 51,9 persen suara menginginkan negaranya keluar dari keanggotaan Uni Eropa.