Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terpincang-pincang, Guendogan Kunjungi Manchester City

By Anju Christian Silaban - Selasa, 14 Juni 2016 | 19:30 WIB
Rekrutan anyar Manchester City, Ilkay Guendogan, mengunjungi markas klub untuk kali pertama, Senin (13/6/2016). (MANCHESTER CITY)

Rekrutan anyar Manchester City, Ilkay Guendogan, mengunjungi markas klub untuk kali pertama, Senin (13/6/2016).

Dengan dua tongkat, gelandang berkebangsaan Jerman ini juga sempat mengelilingi akademi klub. Dia menutupnya dengan sesi wawancara dengan ofisial Man City.

Guendogan memang masih menjalani cedera lutut yang dideritanya sejak Mei 2016. Akibat masalah tersebut, dia mengubur asa untuk tampil pada Piala Eropa 2016.

Tim medis pun memprediksi dia baru pulih menjelang pembukaan Premier League 2016-2017 pada akhir Agustus.

"Saya berharap bisa mencapai kebugaran pada akhir Agustus atau pekan pertama September. Sulit untuk mengukurnya secara tepat, tetapi inilah target saya," kata Guendogan.

"Mungkin, saya melewati beberapa pertandingan. Tidak ada masalah. Saya siap menjalani partai pertama," ucap dia.

Guendogan sendiri menjadi rekrutan pertama Man City era Josep Guardiola. The Citizens, julukan mereka, memberikan tebusan 21 juta poundsterling (sekitar 413 miliar) kepada Borussia Dortmund.

[video]https://video.kompas.com/e/4912874628001_ackom_pjuara[/video]