Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Minus satu pemain, sang tuan rumah dipaksa bekerja keras mempertahankan keunggulan. AS menumpuk pemain di lini belakang seperti parkir bus.
Mereka cuma mencatat 27 persen penguasaan bola pada awal babak II sampai 10 menit terakhir laga. Strategi itu pun ampuh mencegah lawan menjebol gawang kawalan Brad Guzan.
AS melaju bersama Kolombia ke perempat final dan akan menghadapi wakil Grup B. Di lain pihak, kekalahan ini membuat Paraguay cuma memetik satu angka dari tiga partai di Grup A.
HASIL PERTANDINGAN
Amerika Serikat 1-0 Paraguay (Clint Dempsey 27')
AS (4-3-3): 1-Brad Guzan; 2-DeAndre Yedlin, 20-Geoff Cameron, 6-John Brooks, 23-Fabian Johnson; 4-Michael Bradley, 13-Jermaine Jones, 11-Alejandro Bedoya (19-Graham Zusi 75'); 9-Gyasi Zardes, 8-Clint Dempsey (14-Michael Orozco 50'), 7-Bobby Wood (15-Kyle Beckerman 83').
Pelatih: Juergen Klinsmann
PARAGUAY (4-4-2): 1-Justo Villar; 14-Paulo Da Silva, 3-Gustavo Gomez, 2-Fabian Balbuena (15-Juan Iturbe 46'), 6-Miguel Samudio; 10-Derlis Gonzalez, 20-Victor Ayala, 16-Celso Ortiz (8-Rodrigo Rojas 55'), 17-Miguel Almiron; 9-Toni Sanabria (7-Jorge Benitez 63'), 19-Dario Lezcano.
Pelatih: Ramon Diaz
Wasit: Julio Bascunan (Cile)