Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bintang AC Milan Tularkan Ilmu ke Anak Indonesia

By Ade Jayadireja - Sabtu, 11 Juni 2016 | 11:00 WIB
Caption foto: Bintang Jepang, AC Milan, Keisuke Honda, memberikan klinik kepelatihan di Lapangan Sepak Bola Pertamina, Simprug, Jakarta Selatan, Sabtu (11/6/2016). (ADE JAYADIREJA/JUARA.net)

Bintang AC Milan asal Jepang, Keisuke Honda, mengunjungi Indonesia. Kedatangan sang pemain adalah untuk berbagi ilmu kepada bibit muda Tanah Air.

Bertempat di Lapangan Sepakbola Pertamina, Simprug, Jakarta Selatan, Sabtu (11/6/2016), Honda memberikan klinik sepak bola kepada 150 siswa Sekolah Dasar (SD) usia 6 – 12 tahun.

Kegiatan bertajuk HONDA’s SOLTILO SOCCER SCHOOL 2016 ini digagas oleh HONDA ESTILO Co Ltd, manajemen tempat Honda bernaung.

Sebelum Indonesia, anak-anak di Kamboja sudah lebih dulu mendapat kesempatan belajar dari Honda. Thailand juga memperoleh kesempatan serupa.

"Anak-anak Indonesia punya potensi sangat bagus untuk bermain sepak bola. Lapangannya pun berkualitas," ujar Honda.

Baca Juga:

"Saya senang berada di sini. Semoga suatu hari nanti ada anak Indonesia yang bermain untuk klub Jepang," kata Honda lagi.

Tak cuma memberi bekal ilmu teknik mengolah bola, Honda juga memberikan wejangan kepada para peserta.

"Hal pertama untuk bisa jadi pemain besar adalah punya impian. Namun, impian saja tidak cukup apabila tak ada usaha untuk mewujudkannya," tutur eks pilar VVV Venlo itu.

HONDA’s SOLTILO SOCCER SCHOOL diselenggarakan setiap tahun sejak 2009 di Jepang dan beberapa negara. Acara ini merupakan ajang bagi Honda untuk berbagi ilmu kepada para calon pesepak bola.