Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester United telah resmi mengumumkan Jose Mourinho sebagai manajer baru pada Jumat (27/5/2016), menggantikan Louis van Gaal. Kepastian ini pun disambut oleh sebagian besar pendukung Setan Merah.
"Jose adalah manajer terbaik dalam permainan sepak bola pada saat ini," demikian ucapan pertama Wakil Presiden Man United, Ed Woodward, setelah mengonfirmasi penunjukan Mourinho sebagai manajer tim.
Namun, apakah ucapan Woodward tersebut sesuai berdasarkan statistik? Berikut rekor Mourinho dalam angka, selama berkarier sebagai pelatih sepak bola.
1:
Mourinho hanya pernah satu kali mengalami kekalahan dari Manchester United di ajang Premier League.
5:
Gelar lain selain Premier League yang berhasil diraih Mourinho di Inggris bersama Chelsea: 3 Piala Liga Inggris, 1 Piala FA, dan 1 Community Shield.
6:
Jumlah klub yang pernah ditangani Mourinho selama 16 tahun berkarier sebagai pelatih, yaitu Benfica, Uniao de Leiria, FC Porto, Chelsea, Inter Milan, dan Real Madrid.
7:
Jose Mourinho dipecat Chelsea hanya tujuh bulan setelah sukses mempersembahkan gelar Premier League 2014-2015.
8:
Jumlah kemenangan Mourinho dalam 12 pertandingan Premier League melawan rival terbesar Manchester United, Liverpool, dan hanya kalah dua kali.
9:
Jumlah kekalahan yang didapat Chelsea dalam 16 pertandingan pertama Premier League 2015-2016 yang mendorong pemecatan dirinya.
18:
Jumlah gelar utama yang pernah didapat Mourinho sebagai pelatih.
29:
Jumlah kemenangan terbanyak dalam satu musim liga yang berhasil didapat Mourinho. Hal tersebut diraih bersama Chelsea pada 2004-2005 dan 2005-2006.
32:
Jumlah penghargaan yang pernah diberikan kepada Mourinho, termasuk 1 Pelatih Terbaik Dunia (2010), 2 Pelatih Terbaik Eropa (2002-2003, 2003-2004), 3 Manajer Terbaik Premier League (2004–2005, 2005–2006, 2014–2015), dan 2 Pelatih Terbaik Serie A (2008-2009, 2009-2010).
57:
Persentase keberhasilan Mourinho membawa timnya meraih gelar.
66:
Persentase kemenangan Mourinho di Premier League dan menjadi yang terbesar.
77:
Jumlah rentetan pertandingan kandang tanpa pernah kalah di Premier League.
87:
Poin yang diraih Chelsea bersama Mourinho untuk merengkuh gelar Premier League 2014-2015.
95:
Poin terbanyak yang berhasil diraih Mourinho dalam satu musim liga. Mou memperolehnya bersama Chelsea pada 2004-2005 untuk memastikan gelar Premier League.
513:
Jumlah pertandingan liga yang ia tangani bersama enam klub berbeda sepanjang kariernya.