Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Reputasi Liverpool sebagai klub besar Inggris dan Eropa bukan satu-satunya alasan kiper anyar Loris Karius (22) bersedia pindah dari Mainz 05. Sosok pelatih The Reds, Juergen Klopp juga menjadi alasan yang memengaruhi keputusan kiper asal Jerman tersebut.
Menurut Karius, percakapan dengan Klopp-lah yang membuatnya mantap memilih Liverpool sebagai destinasi kariernya.
"Keberadaan Klopp di Liverpool adalah salah satu faktor terbesar dalam keputusan saya. Kami sempat berbincang dan rencana yang dimiliki Klopp dengan klub dan para pemain membuat saya yakin. Dia figur pelatih hebat," kata Karius dalam wawancara dengan situs resmi Liverpool.
Karius sudah mengenal reputasi Klopp sejak Klopp masih melatih Borussia Dortmund.
Mantan pemain tim junior Manchester City tersebut pun optimistis kehadiran Klopp akan membantunya berkembang sebagai pemain.
A photo posted by Loris Karius (@lorisk21) on
Baca Juga:
"Dia sosok yang tepat memandu perkembangan saya. Dia akan membantu saya, meski saya sendiri yang akan menentukan sukses-tidaknya karier saya di Liverpool," tutur Karius.
Karius resmi menjadi kiper anyar The Reds setelah menuntaskan tes medis di Merseyside, Selasa (24/5/2016).
Satu bulan sebelum transfer Karius diresmikan, JUARA.net sempat memprediksi Liverpool akan menggaetnya.
Sebab, Karius sempat menjadi target transfer The Reds musim lalu, dan Klopp pun mencari pelapis lebih mumpuni untuk Simon Mignolet.