Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester United mengusung ambisi merebut gelar Piala FA saat melawan Crystal Palace pada partai final di Wembley, Sabtu (21/5/2016). Namun, untuk menjamin raihan gelar, Wayne Rooney dkk harus menghilangkan kebiasaan mencetak gol terlambat di Piala FA.
Sebelum melangkah ke babak final, Man United menjalani enam pertandingan, termasuk partai ulangan melawan West Ham United pada babak 8 besar.
Total, dari enam kali bertanding, skuat asuhan Louis van Gaal tersebut mencetak 11 gol.
Baca Juga:
Namun, jika diperhatikan, tidak ada satupun gol tersebut terjadi di 15 menit pertama laga. Lima dari 11 gol Man United di Piala FA justru terjadi pada 15 menit akhir pertandingan.
Periode produktif lain Man United adalah dari menit ke-31 hingga ke-45.
Pada interval ini, The Red Devils mencetak tiga gol. Tiga sisanya masing-masing terjadi pada menit ke-16 hingga ke-30, 46', hingga 60', dan ke-61 hingga 75'.
Jika ingin cepat-cepat mengamankan kemenangan, tentu Man United harus mengubah 'kebiasaan' tersebut dan mencetak gol cepat.
22 - Manchester United have taken 22 out of 24 points in their last eight home Premier League games. Upturn.
— OptaJoe (@OptaJoe) May 17, 2016
Apalagi, jika membandingkan pola mencetak gol Crystal Palace.
Dari 11 gol yang diciptakan skuat asuhan Alan Pardew tersebut di Piala FA musim 2015-2016, tiga di antaranya terjadi pada 30 menit pertama jalannya laga.