Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Dua Gim, Lin Dan Merasa Permainannya Jauh Lebih Baik

By Rabu, 18 Mei 2016 | 23:04 WIB
Tunggal kedua China, Lin Dan, usai menaklukkan pemain Jepang, Takuma Ueda, dengan skor 21-18, 21-8 pada pertandingan terakhir penyisihan Grup A Piala Thomas di Kunshan Sports Centre, Rabu (18/5/2016). (ALOYSIUS GONSAGA ANGI EBO/JUARA.net)

Lin Dan memastikan China menjadi juara Grup A Piala Thomas setelah menaklukkan Takuma Ueda dengan straight game 21-18, 21-8 pada pertandingan terakhir penyisihan grup di Kunshan Sports Centre, Rabu (18/5/2016). Kemenangan tersebut membuat China unggul 3-0, setelah Chen Long dan ganda Fu Haifeng/Zhang Nan lebih dulu menyumbang angka.

Laporan langsung Aloysius Gonsaga Angi Ebo dari Kunshan, China

Tidak seperti pertandingan sebelumnya saat melawan Prancis di mana Lin Dan dipaksa bermain tiga tim, kali ini pemain nomor tiga dunia tersebut menang dua gim langsung dalam waktu 42 menit. Meskipun demikian, peraih medali emas Olimpiade 2008 dan 2012 ini tetap memuji performa Ueda, yang saat ini berada di peringkat ke-44 dunia.

"Saya merasa saat ini permainanku jauh lebih baik dibandingkan sebelumnya, tak peduli apapun hasilnya. Lawan juga sangat bagus dan saya pikir dia juga melakukan persiapan yang sangat bagus untuk babak selanjutnya," ujar pemain 32 tahun tersebut.

Bagi Lin Dan, hasil ini bisa menjadi motivasi tambahan bagi tim setelah dua tahun lalu mereka tak berdaya menghadapi Jepang, yang menang 3-0 pada babak semifinal Piala Thomas. Jepang akhirnya menjadi juara setelah menaklukkan Malaysia 3-2 pada partai final.

"Fase grup habis malam ini jadi saya harus mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi babak perempat final besok. Ada kemungkinan kami kembali bertemu Jepang. Jadi, saya dan tim ingin menggunakan pertandingan ini untuk meningkatkan movitasi," tutur pemain kidal tersebut, yang menjadi idola suporter.