Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Nadal, Djokovic Melangkah ke Semifinal

By Sabtu, 14 Mei 2016 | 15:02 WIB
Petenis Serbia, Novak Djokovic, melakukan selebrasi setelah mengalahkan petenis Spanyol, Rafael Nadal, pada babak perempat final Roma Masters di Furi Italico, Jumat (13/5/2016). (TIZIANA FABI/AFP PHOTO)

Petenis Serbia, Novak Djokovic, melangkah ke semifinal Roma Masters, setelah mengatasi petenis Spanyol, Rafael Nadal, 7-5, 7-6 pada laga yang berlangsung di Foro Italico, Jumat (13/5/2016) waktu setempat.

Djokovic menang setelah bertarung selama 2 jam 25 menit. Hasil laga ini merupakan kemenangan ketujuh beruntun Djokovic atas Nadal sekaligus menambah unggul catatan pertemuan Nadal menjadi 26-23

"Saya sempat merasa gugup. Meskipun saya sempat gugup pada dua set, dengan sejumlah pertarungan dan permainan yang bagus pada momen kritis, saya berhasil mengatasinya untuk meraih kemenangan," kata Djokovic seperti dilansir situs resmi ATP.

Baca Juga:

"Menang melawan Nadal di tanah liat merupakan tantangan terbesar di olahraga ini. Saya sangat senang dengan bagaimana cara saya mengatasi momen besar hari ini. Saya kembali menang atas salah satu rival berat yang menyukai permainan di atas tanah liat," ucap Djokovic.

Pada babak semifinal, Djokovic akan menghadapi petenis Jepang, Kei Nishikori yang melangkah ke babak tersebut setelah menaklukkan Dominic Thiem (Austria), 6-3-7-5.

Babak semifinal lain akan mempertemukan Lucas Poullie (Prancis) dengan petenis Inggris Raya, Andy Murray. Murray melangkah ke semifinal setelah menaklukkan petenis Belgia, David Goffin, 6-1, 7-5.


Petenis Amerika Serikat, Serena Williams, sedang mengembalikan bola ketika tampil pada babak perempat final Romas Masters di Furi Italico, Jumat (13/5/2016).(TIZIANA FABI/AFP PHOTO)

Pada bagian putri, petenis Amerika Serikat, Serena Williams meraih tiket semifinal setelah menang atas Svetlana Kuznetsova (Rusia)
6-2, 6-0. Hasil ini menjadi ajang pembalasan kekalahan Williams dari Kuznetsova pada ajang Miami Masters.

Williams akan menghadapi Irina-Camelia Begu (Rumania). Begu ke semifinal setelah mengatasi petenis Jepang, Misaki Doi, 6-2, 7-6.

Laga semifinal lain akan mempertemukan unggulan ketiga Garbine Muguruza (Spanyol) dengan Madison Keys (Amerika Serikat). Muguruza meraih tiket semifinal setelah mengatasi Timea Bacsinszky, 7-5-6-2.

Adapun Keys lolos ke babak semifinal setelah bertarung tiga set dengan Barbora Strycova (Republik Cheska), 6-4, 4-6, 6-3.