Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Main di Kandang, Mitra Kukar Ditahan Imbang Barito Putera

By Segaf Abdullah - Senin, 9 Mei 2016 | 22:14 WIB
Gelandang Mitra Kukar, Rodrigo dos Santos, saat tampil di delapan Besar Piala Jendral Sudirman melawan Persija Jakarta di stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (12/12/2015). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

Mitra Kukar harus puas berbagi angka dengan Barito Putero pada laga Senin (9/5/2016). Derbi Borneo tersebut berakhir dengan skor sama kuat 1-1 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur (Kaltim).

Mitra Kukar gagal menang dan sempat tertinggal pada laga kandang perdananya di pekan kedua Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016.

Tempo cepat tidak terhindarkan sejak awal jalannya laga, karena kedua tim terlihat sama-sama memeragakan sepak bola menyerang. Luis Carlos Junior menjadi ancaman bagi lini belakang Mitra Kukar. Namun, dua usahanya untuk membobol jala kiper Sahar Ginanjar belum membuahkan hasil.

Baru pada menit ke-20, Luis Carlos sukses membawa tim berjulukan Laskar Antasari itu unggul lebih dulu.

Tertinggal satu gol di kandang, Mitra Kukar tersentak. Peluang emas Septian David Maulana dan usaha sundulan dari Marlon Da Silva belum mampu menyamakan kedudukan.

Baca juga:

Skor 1-0 untuk keunggulan tim tamu tidak berubah hingga peluit paruh pertama laga dibunyikan.

Pada babak kedua, Mitra Kukar tampil lebih agresif. Skuad asuhan pelatih Subangkit itu beberapa kali melepaskan tendangan ke arah gawang Barito yang dikawal Aditya Harlan.

Tuan rumah yang berjulukan Naga Mekes itu akhirnya sukses menghindari frustrasi. Pada menit ke-73, sepakan mendatar Marlon Da Silva berhasil mengubah papan skor menjadi 1-1.

Usai gol tersebut, Mitra Kukar semakin berhasrat untuk memenangkan laga. Septian David kembali memberikan ancamannya. Namun, kali ini sepakannya hanya menghajar mistar. Friksi antar pemain pun tak terhindarkan menjelang akhir laga.

Tidak ada tambahan gol tercipta hingga peluit akhir dibunyikan. Hasil akhir 1-1 tersebut, membuat peringkat kedua tim di tangga klasemen sementara TSC 2016 tidak banyak berubah.

Susunan Pemain

Mitra Kukar12-Shahar Ginanjar; 4-Arthur Cunha, 24-Michael Orah, 16-Saepuloh Maulana, 6-Abdul Gamal; 66-Asri Akbar/Anindito Wahyu (81'), 13-Bayu Pradana, 10-Rodrigo Dos Santos, 29-Septian David Maulana/Yogi Rahadian (68'); 23- Hendra Adi Bayauw, 9-Marlon Da Silva

Pelatih: Subangkit

Barito Putera: 20-Aditya Harlan; 14-Fathul Rachman, 35-Mohamadou Alhadji Adamou, 3-Muhamad Roby; 8-Amirul Mukminin/Adam Alis (63'), 23-Dedy Hartono, 5-Ibrahim Conteh, 13-Lucky Wahyu, 17-Paulo Sitanggang, 26-Rizky Pora; 10-Luis Carlos Junior/Agie Pratama (78')

Pelatih: Mundari Karya

[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4882469017001&preload=none[/video]