Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dunia sepak bola kembali kehilangan pemain. Pemain Dynamo Bucharest, Patrick Ekeng (26) meninggal, dua jam setelah kolaps saat bertanding. Ekeng diduga mengalami serangan jantung.
Ekeng, pemain asal Kamerun tersebut, jatuh ketika bermain membela timnya melawan FC Viitorul Constanta, Jumat (7/5/2016) atau Sabtu dini hari WIB. Dia dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan, tetapi meninggal dua jam kemudian.
Asosiasi Sepak Bola Kamerun mengonfirmasi kabar wafatnya Ekeng lewat akun Twitter resmi mereka.
#Urgent: le #Lion Patrick Ekeng Ekeng décède ce 06 mai 2016 en plein match avec son club Dinamo Bucarest#RipPatou pic.twitter.com/MZZJc4BptQ
— Fecafoot-Officiel (@FecafootOfficie) May 6, 2016
Mantan klub Ekeng, Cordoba juga mengungkapkan duka cita terhadap meninggalnya sosok yang juga pernah memperkuat Le Mans dan Lausanne.
Our cameroon football family has lost a brother. I cannot believe this. Condolences to his family. RIP Patrick Ekeng pic.twitter.com/lFRRrs4uhR
— Stephane Mbia (@StephaneMbia) May 6, 2016
Ekeng bukan pemain pertama yang kolaps saat bermain, lalu meninggal. Pada 7 Juli 2015, Junior Dian, pemain klub Inggris Tonbridge Angels meninggal setelah terjatuh di laga persahabatan pra-musim.
Pada Piala Konfederasi 2003, pemain Kamerun lain, Marc-Vivien Foe jatuh saat skuatnya bertanding melawan Kolombia. Dia meninggal tidak lama kemudian.