Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pochettino: Selamat Leicester!

By Ferril Dennys Sitorus - Selasa, 3 Mei 2016 | 08:33 WIB
Mauricio Pochettino saat memimpin skuat Tottenham Hotspur menghadapi Watford dalam lanjutan Premier League 2015-2016 di Vicarage Road, Watford, Inggris, pada Senin (28/12/2015). (LAURENCE GRIFFITHS/GETTY IMAGES)

Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, mengucapkan selamat kepada Leicester City atas keberhasilan tim berjulukan The Foxes tersebut menjuarai Premier League 2015-2016.

Spurs harus mengubur impiannya meraih juara lantaran bermain imbang 2-2 dengan Chelsea pada Senin (2/5/2016) atau Selasa dini hari WIB.

Hasil ini membuat Harry Kane dan kawan-kawan tertinggal 7 poin dan tak akan mungkin menyalip Leicester dari puncak klasemen dengan menyisakan 2 laga.

"Pertama saya mengucapkan terima kasih kepada Leicester. Claudio Ranieri, seluruh staf, pemain, dan suporter," kata Pochettino.

Pochettino pun tak bisa menyembunyikan kekecewaannya terkait hasil yang diperoleh anak asuhnya.

Spurs mampu unggul 2-0 terlebih dulu pada babak pertama berkat gol Harry Kane (35') dan Heung-Min Sin (44'). Namun, Chelsea mampu bangkit pada babak kedua melalui gol Gary Cahill (58') dan Eden Hazard (83').

"Kecewa karena kami berjuang dan unggul 2-0 pada babak pertama. Saya menilai, kami berusaha mencetak gol ketiga pada babak kedua. Namun, saya sangat bangga dengan pemain saya. Kami masih berjuang untuk menjadi runner-up. Kami harus siap untuk pertandingab Minggu nanti," tutur Pochettino.

"Ini adalah laga derbi. Kami harus bangga dengan diri sendiri dan musim yang kami lalui. Ini adalah cara kami untuk menghadapi musim depan," lanjutnya.