Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gooners, julukan untuk suporter Arsenal, membuat nyanyian yang ditujukan kepada Arsene Wenger. Chant tersebut mereka buat untuk mengungkapkan protes terhadap kepemimpinan sang pelatih.
Kekecewaan fans dipicu oleh mandeknya prestasi tim.
Sejak kali terakhir menjuarai Premier League musim 2003–2004, skuat asuhan Wenger hanya mampu meraih gelar di ajang Piala FA sebanyak 3 kali.
Pada musim 2015-2016, Mesut Oezil dkk dipastikan puasa gelar setelah tersingkir dari Liga Champions, Piala Liga, dan tertahan di peringkat ke-3 klasemen Premier League.
Mereka pun gagal mempertahankan titel Piala FA usai disingkirkan Watford pada babak ke-6.
Alhasil, saat Arsenal menang 1-0 atas Norwich pada matchday ke-36, Minggu (30/4/2016), terdengar chant dari sekelompok suporter Arsenal.
Dalam nyanyian tersebut terselip kata, "Selamat tinggal, Arsene Wenger, kami akan senang apabila Anda meninggal pada bulan Mei".
Baca juga:
Tak hanya di dalam lapangan, yel-yel serupa menggema di luar stadion setelah pertandingan.
Dalam konferensi pers-pasca laga, Wenger sudah memberi tanggapan soal protes sejumlah penggemar.
"Saya setia bertahan bersama Arsenal, termasuk di saat-saat sulit. Memprotes saya sedemikian rupa karena tidak memberi trofi rasanya sedikit kelewatan," kata Wenger.
Sejatinya, masa kepemimpinan Wenger di Arsenal bukanlah seumur jagung. Ia menjabat sudah 20 tahun sejak 1996.
Selama menjadi peracik strategi Arsenal, tak sedikit pula gelar yang dipersembahkan Wenger. Ia mengantarkan timnya meraih 3 trofi Premier League dan 6 Piala FA.
[video]https://video.kompas.com/e/4873119709001_ackom_pballball[/video]