Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menjelang kick off pertandingan perdana Kejuaraan Sepak Bola Torabika/Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016 antara PS TNI dan Madura United, Minggu (1/5/2016). Panitia Pelaksana (Panpel) pertandingan PS TNI terlihat melakukan persiapan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Jumat (29/4/2016).
Bahkan, Kajasdam III Siliwangi, Kolonel Infantri, Ery Iswantoro yang juga bertindak sebagai Ketua Panpel PS TNI turun langsung untuk mengawasi persiapan laga perdana turnamen jangka panjang gagasan PT. Gelora Trisula Semesta (GTS).
Saat ini, persiapan pertandingan kandang PS TNI sudah hampir rampung, pihak Panpel pun berharap laga yang akan digelar pada malam hari tersebut bisa berjalan dengan lancar.
"Persiapan sudah 95 persen, yang 5 persen lagi tinggal penyempurnaan saja. Lagi pula di sini kami kan hanya mempersiapkan untuk penyelenggaraan pertandingan saja. Semoga saja laga nanti akan berlangsung lancar dan tertib," kata Ery di Stadion Siliwangi, Jumat (29/4/2016).
Baca Juga:
Pada pertandingan perdana ini pihak Panpel akan menyiapkan sebanyak 18 ribu lembar tiket dan akan dijual langsung di Stadion Siliwangi, mulai Sabtu (30/4/2016).
Ery menuturkan, harga tiket pertandingan kandang PS TNI ini cukup bervariasi.
"Penjualan tiket hanya di Stadion Siliwangi Sabtu (30/4/2016) pagi. Untuk laga perdana ini kita ada potongan khusus bagi suporter Madura United yang akan menonton di Tribune Timur, tiket akan dijual seharga Rp 20 ribu," ucapnya.
Khusus pengamanan pertandingan perdana ini, pihak keamanan sudah mempersiapkan anggota TNI, selain itu Panpel juga akan melibatkan pihak kepolisian, untuk membantu pengamanan saat laga nanti.
"Untuk keamanan kita akan menurunkan sebanyak 200 anggota TNI dan dari kepolisian sekitar 50 orang," jelasnya.
[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4871017950001&preload=none[/video]