Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal Lanjut ke Q2, Mobil Rio Paling Kencang Saat Kualifikasi

By Sabtu, 30 April 2016 | 21:07 WIB
Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, memacu MRT05 di Sochi Autodrom pada sesi latihan GP Rusia, Jumat (29/4/2016). (MANOR RACING)

Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, menutup sesi kualifikasi GP Rusia di Sochi Autodrom, Sabtu (1/5/2016), dengan berada di urutan ke-21 daftar pencatat waktu tercepat.

Pada menit-menit awal kualifikasi pertama (Q1), Rio sudah mencatat rekor putaran tercepatnya di Sochi Autodrom dengan 1 menit 39,525 detik.

Pada pengujung sesi, Rio sempat turun ke urutan ke-22 setelah tergeser Marcus Ericcson  (Sauber).

Namun, Rio berhasil mencatat putaran lebih baik yakni 1 menit 39,463 detik dan kembali ke posisi ke-21.

"Pada kesempatan terakhir untuk memperbaiki posisi, Rio terhambat traffic di sektor terakhir saat sedang menjalani putaran tercepatnya," kata Piers Hunnisett, manajer Rio.

"Sebelumnya, Rio juga mungkin kehilangan satu lap karena adanya panggilan acak dari FIA untuk menimbang berat mobil," ujar Hunnisett menambahkan.

Meski gagal melangkah ke Q2, Rio tetap punya prestasi membanggakan dengan mencatat speed trap terbaik.

Baca Juga:

Rekan satu timnya, Pascal Wehrlein (Jerman), akan memulai balapan dari posisi ke-20 setelah mencatat putaran terbaik 1 menit 39,399 detik.

Rio dan Wehrlein sama-sama melakukan 10 putaran pada sesi ini.

Mereka gagal lolos ke kualifikasi kedua (Q2) bersama dua pebalap Renault (Kevin Magnusen, Jolyon Palmer) dan dua pebalap Sauber (Felipe Nasr, Ericsson).

Pole position balapan jadi milik Nico Rosberg (Mercedes) yang mencatat putaran terbaik 1 menit 35,417 detik.

Rekan satu timnya, Lewis Hamilton, tidak bisa turun pada Q3 karena ada kesalahan dengan unit power mobilnya.

Balapan GP Rusia akan berlangsung Minggu (1/5/2016) mulai pukul 15.00 waktu setempat (19.00 WIB).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P