Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

David Laly: Banyak Pemain Baru Datang, Persiapan Persib Belum 100 Persen

By Fifi Nofita - Sabtu, 30 April 2016 | 14:42 WIB
Pemain Persib Bandung, David Laly, beraksi pada laga melawan Sriwijaya FC di laga lanjutan Piala Bhayangkara, Sabtu (26/3/2016). (FIFI NOFITA/JUARA.NET)

Gelandang Persib Bandung, David Laly, sudah siap untuk menghadapi pertandingan perdana Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016, kala menjamu Sriwijaya FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (30/4/2016) malam.

Kendati begitu, pemain bernomor punggung 91 ini tidak menampik persiapan tim kebanggaan bobotoh ini belum 100 persen. Pasalnya, tim ini banyak dihuni pemain baru yang masih membutuhkan adaptasi.

"Secara tim, persiapan kami sudah dua bulan, pertama di Bali terus di Piala Bhayangkara, tapi kami belum 100 persen karena ada banyak pemain baru," kata pemain asal Papua ini.

Meski banyak dihuni pilar anyar, mantan personel Pelita Bandung Raya (PBR) ini mengaku tetap optimistis tim berjuluk Maung Bandung itu bisa menampilkan permainan terbaiknya serta bekerja sama untuk membawa Persib meraih tiga poin perdana.

Menurut David, kemenangan kontra lawan sama pada pertemuan di Piala Bhayangkara beberapa waktu lalu menjadi modal tambahan untuk menghadapi pertandiingan malam nanti.

Senada dengan David, pemain anyar Persib, Robertino Pugliara juga mengaku siap menampilkan penampilan terbaiknya.

"Saya siap main nanti dan siap memberikan yang terbaik. Saya ingin bawa tim menang dan saya akan bantu semua pemain kita kerja sama buat cetak gol. Yang penting nanti bisa menang," ucap Robertino.

[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4871017947001&preload=none[/video]