Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub Skotlandia Ingin Bajak Calon Pelatih Man United

By Ade Jayadireja - Jumat, 22 April 2016 | 17:13 WIB
Asisten Manajer Manchester United, Ryan Giggs, terlihat pada sebelum pertandingan Premier League antara Liverpool kontra Manchester United di Anfield pada 17 Januari 2016. (ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES)

Asisten manajer Louis van Gaal di Manchester United, Ryan Giggs, dikabarkan berada dalam bursa pelatih raksasa Skotlandia, Celtic.

Celtic tengah mencari pelatih baru guna mengisi tempat yang ditinggalkan Ronny Deila. Pria berumur 40 tahun itu akan mengundurkan diri dari jabatannya usai musim 2015-2016.

Menurut laporan Daily Mail, Celtic mulai melirik Giggs. Mereka mempertimbangkan pria asal Wales tersebut untuk menjadi suksesor Deila.

Bukan hanya Giggs yang berada dalam daftar kandidat pelatih Celtic. David Moyes, yang pernah membesut United, juga digadang-gadang sebagai calon bos baru di Celtic Park.

Baca juga:

Padahal, Giggs juga menjadi kandidat pelatih berikutnya bagi United. Sejumlah media Inggris, termasuk Sunday Mirror, kompak mengembuskan kabar bahwa pihak klub akan mempromosikan sang asisten untuk menggantikan Van Gaal pada musim 2016-2017.

Kabar tersebut menuai dukungan dari bekas kolega Giggs di Man United, Paul Scholes.

"Mengapa tidak Ryan Giggs? Dia sangat paham tentang klub ini, tentang standar dan harapan klub," ujar Scholes kepada BT Sport saat ditanya tentang sosok pengganti Van Gaal.

Urusan melatih bukanlah hal asing bagi Giggs. Pascapemecatan Moyes, ia pernah berlakon sebagai manajer interim United dalam 4 pertandingan terakhir musim 2013–2014.

[video]https://video.kompas.com/e/4856509590001_ackom_pballball[/video]