Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketika Persib Main dan Djanur Jadi Penonton

By Budi Kresnadi - Kamis, 21 April 2016 | 18:55 WIB
Pelatih Djadjang Nurdjaman tak mau mengomentari permainan Persib usai uji coba kontra Cilegon United pada Rabu (20/4/2016). (BUDI KRESNADI/BOLA/JUARA.NET)

BANDUNG, JUARA.net – Mantan pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman jadi saksi kemenangan eks anak asuhnya pada Rabu (20/4/2016) sore. Djanur, sapaan sang pelatih masih di Bandung dan menyempatkan menyaksikan uji coba Persib.  

Djadjang Nurdjaman datang ke Lapangan Football Plus di Bandung Barat, ketika Persib menang 3-0 atas Cilegon United. Seolah tak ingin kelihatan oleh pemain Persib, Djanur memilih menonton aksi mantan pemain asuhannya di  belakang gawang, tepatnya di halaman Cafe Football Plus Arena.

”Selama di Bandung, saya tidak banyak  kegiatan. Saya pun punya banyak waktu luang. Kebetulan dapat kabar, Persib uji coba di sini. Saya sudah kangen ingin nonton langsung Persib,” kata Djanur.

Pria berusia 58 tahun ini mengaku sengaja menonton jauh dari tempat pemain Persib. Itu dipilihnya agar tidak mengganggu konsentrasi pemain sekaligus menjaga perasaan suksesornya, Dejan Antonic.

Baca juga:

Ia juga dengan halus menolak ketika diminta mengomentari penampilan Persib dalam uji coba tersebut. Alasan, ada pelatih yang lebih berhak menilai pemain asuhannya.

”Maaf, saya jangan suruh untuk berkomentar. Saya datang ke  sini untuk hiburan, tanya yang lain saja,” ujar Djanur sambil tersenyum kepada wartawan.

[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4854888596001&preload=none[/video]