Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, enggan membahas rumor ketertarikan timnya terhadap Riyad Mahrez. Dia menilai belum saatnya membicarakan pasar transfer.
Media-media Inggris menyebut Mahrez sebagai buruan teratas The Gunners pada bursa transfer musim panas 2016. Demi memberi tempat untuk pemain asal Aljazair itu, Arsenal diyakini bakal melego Theo Walcott.
Kabar tersebut langsung dibantah Wenger pada sesi jumpa pers, Rabu (20/4/2016).
"Rumor tersebut tidak benar. Apabila benar, saya tidak akan membicarakannya pada fase ini. Sebuah rasa tidak hormat kepada Leicester," tutur Wenger.
Wajar Wenger berkata demikian. Sebab, Leicester tengah berkonsentrasi dalam perburuan gelar juara, sedangkan Arsenal berusaha mengamankan zona empat besar.
Wenger juga melontarkan pujian terkait kesuksesan tim berjulukan The Foxes tersebut. Sebab, pasukan Claudio Ranieri itu membalikkan prediksi banyak pengamat pada awal musim.
"Hal ini membuat semua orang bahagia. Leicester membuktikan bahwa bukan cuma faktor uang," ucap Wenger.
Untuk menjadi juara, Leicester harus memenangi tiga dari empat pertandingan sisa. Satu di antaranya yakni partai kontra Manchester United di Stadion King Power, 1 Mei 2016.
[video]https://video.kompas.com/e/4852839716001_ackom_pballball[/video]