Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JAKARTA, JUARA.net – Lapangan tenis indoor dan outdoor menjadi salah satu venue di Gelora Bung Karno yang direnovasi jelang Asian Games 2018 di Indonesia.
Akibatnya, lokasi latihan pelatnas tenis Indonesia juga terpaksa dipindah. Saat ini, Christopher Rungkat dkk berlatih di lapangan tenis di Hotel Century, Senayan, Jakarta.
"Kalau dibilang layak, tentu lapangan tersebut jauh dari layak. Hanya mau bagaimana lagi, kami perlu berlatih," kata Christopher saat ditemui di Kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (20/4/2016).
Tim Indonesia sedang berlatih untuk mempersiapkan diri jelang play off Piala Davis Grup II Zona Asia-Oseania, melawan Sri Lanka, 15-17 Juli mendatang.
Pasukan Merah Putih terpaksa melakoni babak play off akibat kalah dari Vietnam, 2-3, pada babak pertama yang dilaksanakan di Solo, Jawa Tengah (4-6/3/2016),
Petenis yang akrab dipanggil Christo itu menyayangkan pemindahan lokasi pelatnas yang terkesan tidak siap.
"Seharusnya ketika lapangan direnovasi, lokasi baru harus sudah jelas dahulu. Tentu amat disayangkan, apalagi kami akan menghadapi babak hidup mati, seandainya kalah, maka kami terdegradasi ke Grup III tahun depan,”"ujar pria bertinggi 174 centimeter itu.
Meski demikian, Christo optimistis dengan kans Indonesia tetap bertahan di Grup II.
"Di atas kertas, Sri Lanka sebenarnya di bawah kita. Namun kan ini Piala Davis, tiap negara akan berjuang habis-habisan, kita tidak boleh lengah," ucap putra mantan petenis wanita, Elfia Mirlianti, itu.
Christo baru saja menjuarai turnamen ITF Futures di Taizhou, China, Minggu (17/4/2016).