Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hanya dua dari tiga personel Trio MSN yang mentas dalam duel melawan Real Sociedad pada Sabtu (9/4) di ajang La Liga: Lionel Messi dan Neymar. Satu lagi, Luis Suarez, absen akibat akumulasi lima kartu kuning.
Penulis: Rizki Indra Sofa
Laga pekan lalu itu pun istimewa buat duet Neymar dan Messi. Terhitung sejak Neymar merapat ke Camp Nou per Juli 2013 sampai duel di Anoeta, keduanya telah melalui 100 pertandingan bersama sebagai starter buat FC Barcelona.
Kerja sama keduanya selama sekitar tiga tahun telah membuahkan banyak gelar: satu titel La Liga, trofi Liga Champion, Copa del Rey, Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Klub.
Sepanjang 2013-14, periode pertama kedatangan Neymar, duet ini telah tampil bersama sejak awal pertandingan hanya 23 kali dari total 59 laga Barca. Jumlah gol dari duet partner ini ketika merumput bareng di musim tersebut adalah 31 buah.
Semusim berselang, di era Luis Enrique, duet Neymar-Messi tampil 47 kali dari total 60 pertandingan. Hasilnya, keduanya mengemas 84 gol!
Sejauh ini, di musim 2015-16 sampai partai melawan Sociedad (9/4), Messi dan Neymar telah bermain bareng sejak start dalam 29 partai dari total 53 pertandingan. Mereka sudah membukukan 44 gol di 53 duel tersebut.
Hanya, tidak terjadi momen istimewa buat merayakan start 100 laga duet tersebut. Baik Messi maupun Neymar lagi gagal bikin satu gol pun vs Sociedad.
Messi kini terhitung sudah tumpul dalam tiga partai La Liga secara beruntun: yakni versus Villarreal, Madrid, dan Sociedad. Apes buat Barca, mereka juga gagal menang di tiga laga tersebut.
Neymar baru gagal bikin gol di dua laga terakhir: Madrid serta Sociedad, tetapi tren dan grafik performa pemuda asal Brasil itu jauh lebih menghawatirkan.