Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Kalahkan Surabaya United, Persib Bawa Kabar Bagus

By Fifi Nofita - Minggu, 10 April 2016 | 10:15 WIB
Pemain serbabisa Persib Bandung, Tony Sucipto, mengakui mental tarung pilar Maung Bandung mulai kembali normal. (FIFI NOFITA/JUARA.NET)

CIAMIS, JUARA.net – Bek Persib Bandung, Tony Sucipto menuturkan, kemenangan yang diraih timnya atas Surabaya United membawa kabar bagus. Kemenangan itu mengangkat kembali mental dan rasa percaya diri pemain Persib.  

Klub berjulukan Maung Bandung ini menang dengan skor 3-1 pada turnamen segitiga di Stadion Galuh, Kabupaten Ciamis, Jumat (8/4/2016). Menurut Tony, sebelum tampil di turnamen segitiga tersebut, mereka dalam kondisi masih sedikit down.

Semua itu efek dari kekalahan Persib dari Arema Cronus pada partai final Piala Bhayangkara 2016. ”Pastinya, psikologis kami terangkat. Kami sedang melupakan hasil final kemarin. Sekarang, kami fokus menatap setiap pertandingan Persib berikutnya,” kata Tony.

Pemain asal Surabaya ini menambahkan, saat menghadapi Surabaya United, para pemain Persib sudah ’beda.’ Atep dkk diakui Tony sudah mulai melupakan hasil buruk di final Piala Bhayangkara.

Sehingga saat tertinggal lebih dulu 0-1 dari anak asuh pelatih Ibnu Graham, tim kebanggaan bobotoh ini langsung berusaha dan kerja keras untuk membalikkan keadaan. Pada babak kedua, skuat Maung Bandung pun berhasil mencetak tiga gol.

Baca juga:

”Pastinya, kami merasakan come back pada laga dengan maksimal setelah kekalahan kemarin di final. Apalagi, kami terus bisa membalikan keadaan dengan kerja keras dan itu lebih enteng dilakukan,” ujarnya.

Tony tidak menampik, motivasi bermain skuat Maung Bandung meningkat karena peran serta dari bobotoh. Suporter setia Persib itu selalu memberikan dukungan dimana pun tim bermain.

”Intinya, kami bakal malu kalau kalah, karena Bobotoh yang datang juga banyak dari jauh, meskipun main di Ciamis. Makanya, kami enggak mau malu dan mengecewakan mereka,” tutur Tony.

[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4835037569001&preload=none[/video]