Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mourinho: Saya Siap Melatih pada Musim Depan!

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 9 April 2016 | 00:55 WIB
Jose Mourinho setelah menghadiri konferensi pers Presiden FIFA, Gianni Infantino, di Stadion Wembley, London, 1 Februari 2016. (CLIVE ROSE/GETTY IMAGES)

Pelatih asal Portugal, Jose Mourinho, kemungkinan besar akan kembali melatih pada musim depan. Ia pun mengaku sudah siap untuk menangani sebuah klub.

Belakangan ini, Mourinho kerap dikaitkan dengan raksasa Premier League, Manchester United. Hal ini tak terlepas dari kabar bakal ditendangnya Louis van Gaal dari kursi kepelatihan Manchester United.

Van Gaal dinilai telah gagal dalam menangani Setan Merah - julukan Manchester United. Saat ini saja, mereka berada di luar posisi empat besar, tepatnya di urutan ke-5 dengan raihan 53 poin.

"Saya hampir memastikan bahwa akan kembali melatih pada musim panas nanti," ujar Mourinho kepada harian di Portugal, O Jogo, Jumat (8/4/2016).

"Saya sudah menerima beberapa tawaran. Pada musim panas nanti, semua orang akan tahu ke klub mana saya akan bergabung." kata pria berusia 53 tahun itu.

Baca Juga:

Chelsea menjadi klub terakhir yang ditangani oleh Mourinho. Pada Desember 2015, akibat serentetan hasil negatif, Mourinho akhirnya didepak dari Chelsea. Setelah berbulan-bulan menganggur, Mourinho mengaku sudah siap untuk kembali menangani sebuah klub sepak bola.

"Saya hanya ingin berada di klub yang benar-benar menginginkan saya. Saya ingin bekerja dengan sebuah klub yang bertanggung jawab dan tampil di kompetisi yang ketat," ucapnya.

Kendati demikian, ada pula rumor yang menyebutkan bahwa Manchester United masih ingin mempertahankan Van Gaal, setidaknya hingga kontraknya habis pada 2017.

Selama karier kepelatihannya, Mourinho banyak mempersembahkan berbagai gelar bergengsi. Klub yang pernah mencicipi tangan dingin Mourinho adalah Porto, Chelsea, Internazionale Milan, dan Real Madrid.

[video]https://video.kompas.com/e/4829603850001_ackom_pballball[/video]