Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, tak akan bisa berjalan santai di tempat umum seperti dulu lagi. Kemana pun dia pergi, orang akan mengenali dan mengerumuninya.
Nama Rio semakin populer setelah dia berhasil menembus persaingan Formula 1 2016 bersama tim Inggris, Manor Racing.
Tak hanya di Indonesia, ketika berkunjung ke negara lain untuk menjalani balapan Formula 1, Rio mendapat sambutan luar biasa dari warga Indonesia yang ada di sana.
Hal ini sudah terjadi saat seri pertama dan kedua musim ini digelar di Australia dan Bahrain.
Di tengah segala kesibukan sebagai pebalap F1, Rio tak pernah bosan dan lelah untuk menemui para penggemar, wartawan, atau pejabat negara yang selalu ingin bertemu di manapun dia berada.
"Itu part of the game. Semua pebalap harus menunjukkan bahwa sebagai duta negara itu merupakan tugas yang harus dilakukan. Saya tidak merasa terbebani, justru termotivasi. Dan saya yakin doanya akan lebih banyak lagi," kata Rio saat bertemu wartawan di Kota Kasablanka, Kamis (7/4/2016).
Rio pun sadar betul betapa besar perbedaan ketika masih membalap di kelas GP2 Series tahun lalu dengan kini ketika dia sudah berstatus sebagai pebalap Formula 1.
"Saya sempat syok. Tahun lalu ketika masih di GP2, ketika terbang ke Bahrain, atau Italia, atau Barcelona, saya harus antre taksi atau menunggu mobil. Sekarang sudah langsung dijemput," ujar pebalap 23 tahun tersebut sambil tersenyum.
"Perbedaanya sangat banyak. Yang pasti, saya senang bertemu orang-orang Indonesia di luar negeri," ujarnya lagi.
Rio akan menjalani seri ketiga Formula 1 2016 pada GP China di Sirkuit Internasional Shanghai, 15-17 April.