Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jacksen: Saya Tak Dipecat Penang

By Ferril Dennys Sitorus - Kamis, 7 April 2016 | 19:39 WIB
Pelatih asal Brasil, Jacksen F Tiago dipecat Penang FA karena performa klub itu menurun di Liga Super Malaysia 2016. (FACEBOOK JACKSEN TIAGO)

Pelatih asal  Brasil, Jacksen F Tiago, membantah telah dipecat dari Penang FA. Jacksen menyatakan bahwa dirinya hanya diistirahatkan selama sebulan dari jabatannya sebagai pelatih klub Liga Super Malaysia Super tersebut.

"Saya masih (menangani Penang) bigman. Saya diistirahatkan selama sebulan. Nanti akan ditinjau ulang kerja sama kami," kata Jacksen kepada Kompas.com, Kamis (7/4/2016) malam.

Jacksen diberitakan dipecat dari jabatan pelatih setelah Penang gagal memenangai 4 laga terakhir. Hasil tersebut membuat Penang tertahan di peringkat ke-9 dengan meraih 5 poin dari 6 laga.

Catatan ini tergolong mengecewakan. Sebab, klub asal Georgetown ini menetapkan enam besar sebagai target minimal di LSM. Posisi Jacksen untuk sementara digantikan oleh Manzoor Azwira.

Terkait keputusan Penang, Jacksen mengaku baru mengalami hal ini dalam kariernya. "Saya tidak tahu. Baru saya dengan hal ini. Namun, itu yang terjadi," tutur mantan pelatih Persipura Jayapura tersebut. 

Lebih lanjut, Jacksen menjelaskan bahwa tugasnya saat ini adalah mengevaluasi penampilan tim dalam enam pertandingan terakhir.

"Saya tetap menetap di Penang. Saya diberi tugas membuat laporan tim selama 6 pertandingan yang saya tangani dan analisa pertandingan terakhir lawan Serawak," ujarnya.  

[video]https://video.kompas.com/e/4829929098001_ackom_pballball[/video]