Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan pemain Chelsea, Fabrizio Ravanelli, menyambut Antonio Conte sebagai manajer baru tim pada musim depan. Ravanelli menyebut keberadaan manajer berusia 46 tahun itu sebagai sebuah jaminan bagi The Blues untuk kembali menguasai Premier League.
Manajemen Chelsea telah menetapkan bahwa Conte akan menggantikan manajer sementara mereka, Guus Hiddink, usai memecat Jose Mourinho. Conte akan langsung menangani Chelsea usai berlaga di Piala Eropa 2016 bersama tim nasional Italia.
Conte dikabarkan telah menyetujui kontrak berdurasi tiga tahun bersama Chelsea dengan nilai kontrak sebesar 20 juta pounds (Rp 372 miliar).
Ravanelli adalah rekan satu tim Conte saat masih membela Juventus pada 1992 hingga 1996. Berdasarkan pengetahuannya tentang kualitas Conte sebagai pelatih, Ravanelli menyebut langkah ini sebagai keputusan besar yang telah diambil Chelsea.
"Chelsea telah membuat keputusan yang tepat jika mereka ingin kembali menjuarai Premier League. Saya pikir, Antonio Conte merupakan sebuah jaminan juara. Dia adalah salah satu manajer paling teliti di dunia," kata Ravanelli kepada The Sun.
"Chelsea telah membuat keputusan besar. Jujur, ketika kami masih bermain bersama, saya tidak pernah berpikir ia akan menjadi seorang manajer," ucapnya.
Meski demikian, Ravanelli menyebut kemampuan yang dimiliki Conte sebagai pelatih berasal dari pengalaman dan jerih payahnya pada awal karier. Dia bisa meraih kesuksesan pada saat ini bukan hanya karena pernah menangani tim sebesar Juventus.
"Saat dia memulai kariernya, ia sempat mengalami beberapa kesulitan. Dia selalu memiliki tekad besar dan kemauan untuk membuatnya menjadi yang terbaik," tutur Ravanelli.
[video]https://video.kompas.com/e/4828515329001_ackom_pballball[/video]