Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Chelsea telah mengumumkan penunjukan Antonio Conte sebagai manajer untuk musim 2015-2016, Senin (4/4/2016). Dia akan menjadi orang Italia kelima yang mengasuh The Blues.
Sebelumnya, ada Gianluca Vialli, Claudio Ranieri, Carlo Ancelotti, dan Roberto Di Matteo. Tiga dari empat nama tersebut mampu menyumbangkan trofi untuk publik Stamford Bridge.
5 - Antonio Conte will be the 5th Italian to manage Chelsea in the Premier League, after Vialli, Ranieri, Ancelotti and Di Matteo. Azzurri.
— OptaJoe (@OptaJoe) April 4, 2016
Menilik kuantitas, Vialli menempati daftar teratas. Pria asal Cremona ini mampu meraih lima trofi dari 1996 hingga 1999, satu di antaranya adalah Piala FA 2000.
Gengsi masih menjadi milik Di Matteo. Meski hanya berbakti dalam waktu singkat, dia mampu menjuarai Liga Champions pada 2012. Ini menjadi satu-satunya "Si Kuping Besar" di lemari trofi Chelsea.
Ancelotti dan Ranieri juga mempunyai keunikan tersendiri. Sepanjang sejarah The Blues, tidak ada manajer asal Italia yang mampu memenangi Premier League selain Ancelotti.
Adapun Ranieri menjadi satu-satunya pria Italia yang gagal menyumbang trofi untuk Chelsea. Padahal, dia sempat merasakan limpahan dana dari Roman Abramovic.
Pada musim pertamanya, Conte bakal dituntut untuk mengikuti jejak Ancelotti dengan memenangi Premier League. Prestasi Di Matteo hampir sulit disamai karena Chelsea hampir dipastikan tidak tampil di Liga Champions.
Skenario serupa sempat dijalani Conte bersama Juventus. Pada musim 2011-2012, Conte mengantarkan I Bianconeri yang absen di ajang Eropa, menjadi kampiun di liga.
Menurut eks pemain dan asisten manajer Chelsea, Ray Wilkins, Conte berpeluang besar mengulangi prestasinya bersama Juventus.