Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juventus memperlebar jarak dengan Napoli di papan klasemen Serie A, setelah menekuk Empoli dengan kedudukan tipis 1-0, di Stadion Juventus, Sabtu (2/4/2016) waktu setempat.
Gol kemenangan Juventus pada pertandingan ini diciptakan oleh Mario Mandzukic pada menit ke-44. Gol ini menjadi yang ketujuh bagi Mandzukic di ajang Serie A.
Dengan hasil ini, Juventus untuk sementara sukses menjauhi Napoli. Skuat Massimiliano Allegri bertengger di puncak klasemen dengan mengemas 73 poin, unggul enam poin atas Napoli di peringkat kedua.
Napoli bisa kembali memangkas jarak menjadi tiga poin jika mampu mengalahkan tuan rumah Udinese di Stadion Friuli, Minggu (3/4/2016).
Sebagai tuan rumah, Juventus langsung mengambil inisiatif serangan. Bianconeri, julukan Juventus, nyaris membuka keunggulan pada menit ke-22, lewat sepakan Alvaro Morata.
Namun, tendangan pemain jebolan akademi Real Madrid itu masih membentur mistar gawang Empoli.
Setelah beberapa kali melancarkan serangan, Juventus akhirnya bisa memecahkan kebuntuan pada menit ke-44, melalui tandukan Mandzukic. Umpan cerdik dari Paul Pogba berhasil diteruskan bomber asal Kroasia tersebut.
Well, you could say it had been coming...
— JuventusFC (@juventusfcen) April 2, 2016
Big Mario puts us ahead with a trademark header! #JuveEmpoli pic.twitter.com/nGA3I61QZn
Memasuki babak kedua, Juventus tetap menjaga intensitas permainannya. Melalui serangan balik dari sisi sayap, tuan rumah beberapa kali mengancam gawang Empoli yang dikawal Lukasz Skorupski.
Pada menit ke-55, Skorupski nyaris memberikan gol untuk Juventus. Ia melakukan blunder dengan keluar dari kotak untuk menghalau umpan Barzagli. Beruntung hal tersebut tidak berdampak buruk bagi Empoli.
Hingga pertandingan berakhir, tak ada lagi gol tambahan dari kedua tim. Juventus pun meraih kemenangan 1-0 atas Empoli.
[video]https://video.kompas.com/e/4828531049001_ackom_pballball[/video]
Sementara itu, pada laga Serie A sebelumnya, Carpi menelan kekalahan 1-3 saat menjamu Sassuolo. Gol tuan rumah dicetak oleh Riccardo Gagliolo (25').
Adapun tiga gol Sassuolo diciptakan oleh Nicola Sansone (4'), Gregoire Defrel (36'), dan Francesco Acerbi (73').
Juventus 1-0 Empoli (Mario Mandzukic 44')
Susunan Pemain
Juventus: 1-Gianluigi Buffon; 15-Andrea Barzagli, 24-Daniele Rugani, 3-Giorgio Chiellini (16-Juan Cuadrado 54'); 33-Patrice Evra, 10-Paul Pogba, 8-Claudio Marchisio, 37-Roberto Pereyra (22-Kwadwo Asamoah 81'), 26-Stephan Lichtsteiner; 17-Mario Mandzukic (7-Simone Zaza 66'), 9-Alvaro Morata
Pelatih: Massimiliano Allegri
Empoli: 28-Lukasz Skorupski; 15-Andrea Costa, 26-Lorenzo Tonelli, 6-Luca Bittante, 21-Mario Rui; 17-Piotr Zielinski, 32-Lenadro Paredes, 77-Marcel Buchel (11-Daniele Croce 54'); 5-Riccardo Saponara (22-Alessandro Piu 60'); 20-Manuel Pucciarelli, 7-Massimo Maccarone (33-Rade Krunic 75')
Pelatih: Marco Giampaolo
Wasit: Giampaolo Calvarese