Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menyayangkan ucapan pemain andalannya, Mesut Oezil (27). Dia mengatakan Arsenal menyia-nyiakan kesempatan menjuarai Premier League musim 2015-2016. Wenger mengingatkan Oezil dan skuatnya untuk tidak langsung menyerah.
Saat ini, Arsenal berada di posisi tiga klasemen sementara Premier League dengan 55 poin. The Gunners memiliki selisih cukup jauh dengan Leicester city di puncak klasemen, yaitu 11 poin.
Dalam sebuah wawancara dengan media Jerman, spox.de, Oezil menyebut Arsenal merusak peluang mereka sendiri karena kerap membuang angka di Premier League.
Menurut Wenger, ucapan Oezil tersebut tidak sesuai dengan semangat yang ingin Wenger tularkan kepada anak-anak asuhnya.
"Saya tidak setuju dengan ucapan Oezil tersebut. Kami harus tetap yakin kami bisa juara. Hanya dengan begitu kami bisa menjaga peluang," kata Wenger.
Wenger bukannya melarang Oezil berpendapat jujur. Hanya, ia berharap Oezil dan rekan setimnya lebih percaya diri.
Arsenal akan berhadapan dengan Watford di Emirates Stadium, Sabtu (2/4/2016).
Selain berharap meraih tiga poin untuk mengejar Leicester City serta Tottenham Hotspur di peringkat kedua, Arsenal juga ingin membalas kekalahan 1-2 dari Watford pada babak perempat final Piala FA, Minggu (13/3/2016).
Wenger pun berharap para suporter mau bersatu mendukung Oezil cs. di sisa musim ini.
"Kami harus bermain dengan semangat penuh sampai akhir musim. Itu cara terbaik menggalang dukungan suporter. Arsenal masih punya kans, dan kami harus meraih kesempatan tersebut," kata Wenger.
[video]https://video.kompas.com/e/4799405837001_ackom_pballball[/video]