Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perang Selebritas pada 'El Clasico'

By Wieta Rachmatia - Sabtu, 2 April 2016 | 08:46 WIB
Penyanyi Justin Bieber, bermain bola di Alcala de Henares dengan mengenakan jersey Barcelona pada 2011, dan pernah tampil di balkon hotel membawa kostum Real Madrid. (GOOGLE)

Sebagai dua klub sepak bola tersukses di dunia, jangan heran jika banyak tokoh tenar yang mengklaim sebagai pendukung Barcelona atau Real Madrid. Lantas siapa saja para selebritas yang merupakan suporter Barcelona? Siapa yang menjadi fans Real Madrid?

TEAM BARCELONA

Sebagai istri bek Barcelona Gerard Pique, Shakira, jelas berada di deretan paling depan daftar selebritas pendukung klub asal Catalan tersebut. Penyanyi seksi asal Kolombia itu telah memiliki putra yang bernama Milan Pique i Mebarak (3), dari hasil hubungannya dengan Pique.


Bek Barcelona, Gerard Pique, berpose dengan Shakira usai membawa kubu Blaugrana menjuarai Copa del Rey di Camp Nou pada 30 Mei 2015.(DAVID RAMOS/GETTY IMAGES)

Tak jarang, Shakira berada di tribun penonton guna memberi dukungan langsung bagi Pique. Shakira bukan satu-satunya musisi yang ada di tim Barca. Masih ada Jose Carreras dan Joan Manuel Serrat yang merupakan penggemar Barcelona.

Sementara itu dari kalangan atlet, pebasket Kobe Bryant dan perenang asal Spanyol, Mireia Belmonte, adalah pendukung fanatik Barcelona.

TEAM REAL MADRID

Deretan tokoh tenar di belakang Real Madrid, tak kalah panjang. Penyanyi Julio Iglesias adalah salah satu pendukung fanatik klub berjulukan Los Blancos. Maklum, Iglesias memang tercatat pernah menjadi kiper El Real saat masih anak-anak.

Dari Hollywood, Tom Cruise, Viggo Mortensen, Antonio Banderas, Zac Efron, serta penyanyi Jennifer Lopez memilih untuk berpihak kepada Real Madrid. Cruise bahkan seringkali datang ke Santiago Bernabeu, khususnya ketika David Beckham yang notabene sahabatnya, masih membela Real Madrid.


Jennifer Lopez, tampil mengenakan jersey Real Madrid.(GOOGLE)