Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berkat Legiun Asing, Bali United Percaya Diri Hadapi Persib

By Budi Kresnadi - Selasa, 29 Maret 2016 | 17:59 WIB
Asisten pelatih Bali United, Eko Purjianto. (BUDI KRESNADI/BOLA/JUARA.NET)

Meski tak memiliki waktu persiapan ideal, Bali United percaya diri menghadapi juara grup A, Persib. pada semifinal Piala Bhayangkara di stadion Si Jalak Haarupat Kabupaten Bandung, Rabu (30/3/2016).

Usai mengalahkan PS Polri di laga pamungkas grup B, rombongan Bali United baru berangkat ke Bandung, Selasa (29/3/2016) siang.

Mereka datang dengan dua penerbangan berbeda karena kesulitan mendapatkan tiket.

Namun, asisten pelatih Bali United, Eko Purjianto, tak menganggap sempitnya waktu pemulihan sebagai kendala.

"Kami sudah mengantisipasi semua, termasuk mepetnya waktu pemulihan. Semua pemain dalam kondisi fit," ujar Eko pada konferensi pers jelang laga di Graha Persib, Selasa (29/3/2016).

Ia menyebut hanya pemain belakang Kiko Insa yang tidak bisa tampil. Bek asal Spanyol ini absen karena akumulasi kartu kuning.

Eko menegaskan pemain asuhannya siap tempur menghadapi Persib dan mengklaim sudah tahu kekurangan dan kelebihan Atep dkk.

"Sekarang kami memiliki tim berbeda. Kehadiran para pemain asing memberi dampak bagus kepada para pemain muda Bali sehingga lebih berani dan percaya diri," ujarnya.

Menurut Eko, pemain Bali United memiliki motivasi tinggi menghadapi juara LSI 2014 ini. Fadil Sausu dkk tak gentar tampil di hadapan pendudung Persib.

"Meski tampil di kandang lawan kami memiliki motivasi tinggi untuk menang," tambahnya.

[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4817977511001&preload=none[/video]