Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib Bandung dipastikan bakal diperkuat oleh playmaker asing, Robertino Pugliara, saat tampil di Indonesia Soccer Championship (ISC) A yang akan bergulir mulai pertengahan April 2016.
Kepastian bergabungnnya pemain asal Argentina tersebut disampaikan oleh Komisaris Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Zaenuri Hasyim.
Menurut Zaenuri, pemain berusia 32 tahun tersebut akan segera merapat ke tim berjuluk Maung Bandung seusai turnamen Piala Bhayangkara berakhir. Pasalnya, meski PS Polri yang dibelanya sudah gugur di fase grup, namun dia masih memiliki ikatan kontrak dengan klub yang dilatih oleh Bambang Nurdiansyah tersebut.
"Secara administrasi memang iya, tetapi dia Masih terikat dengan PS Polri sampai April. Jadi sekarang dia menyelesaikan dulu di sana, tadinya di kontrak sampai final," ungkap Zaenuri, Senin (29/3/2016).
Mantan Pangdam III Siliwangi ini menuturkan, belum mengetahui secara pasti kapan mantan pemain Persipura Jayapura tersebut akan bergabung dengan Persib.
Namun, ia berharap, jika kontrak dengan PS Polri sudah selesai, Pugliara bisa segera merapat ke tim. Dengan cepat bergabung maka Pugliara bakal memiliki waktu adapatasi dan persiapkan untuk tampil di turnamen jangka panjang ISC A lebih lama.
"Kalau minggu depan sudah diizinkan sama PS Polri untuk bergabung dengan kami lebih bagus. Kalau ISC misalnya dimulai pertengahan April, sebelum itu dia sudah bisa bergabung lebih bagus untuk Persib," ucapnya.
Bergabungnya Pugliara ke skuad Maung Bandung, membuat slot pemain asing non-Asia di tim Persib sudah terpenuhi.
Sebelumnya, pelatih Dejan Antonic mendatangkan Vladimir Vujovic dan Juan Carlos Rodriguez Belencoso. Keduanya sudah tampil di Piala Bhayangkara yang saat ini memasuki fase semifinal.
Zainuri mengungkapkan, untuk tambahan pemain lainnya ia serahkan sepenuhnya kepada Dejan.
"Kalau pemain asing kan disesuaikan dengan kebutuhan, semuanya kembali lagi pada pelatih. Kalau enggak salah kan aturannya empat pemain asing (satu pemain Asia) jadi semua itu kembalikan ke kebutuhan tim," jelasnya.
[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4818781935001&preload=none[/video]