Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih tim nasional Inggris, Roy Hodgson, menunjuk James Milner sebagai kapten The Three Lions dalam laga persahabatan melawan Belanda, di Stadion Wembley, Selasa (29/3/2016).
Sejauh ini, Milner telah 58 kali tampil membela Inggris. Karena itu, Hodgson menilai Milner cukup memiliki pengalaman untuk memimpin Tiga Singa. Terlebih, Milner merupakan kapten Liverpool.
"Sejauh yang saya perhatikan, kami selalu mengenal bahwa James adalah gelandang yang sangat bagus di lini tengah, mampu bermain melebar, dan piawai di area tengah," kata Hodgson.
"Kami berusaha mencoba memainkan hal tersebut dan cara itu juga menjadi ciri khas permainan Liverpool. Itu tipe dia bermain dan hal yang luar biasa bahwa dia mendapatkan kesempatan bermain di posisi itu besok. Dia sangat nyaman bermain di posisi itu tetapi juga bisa melakukan tugas sebagai kapten negaranya,"tuturnya lagi.
Dalam kesempatan itu, Hodgson juga mengonfirmasi bahwa Daniel Sturridge pada pertandingan nanti. Penyerang Liverpool tersebut absen membela Inggris sejak September 2014 lantaran mengalami serangkaian cedera.
"Akan ada beberapa perubahan besok. Sebagaimana Anda lihat James bersama saya dan dia akan mengkapteni tim besok. Dia tidak bermain melawan Jerman sehingga itu salah satu perubahannya," tutur Hodgson.
"Seorang pemain seperti Daniel Sturridge akan membela tim pada saat ini. Kami senang dia kembali setelah lama tidak membela Inggris," sambungnya.