Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mursyid Effendy Kembali ke Blitar Sebagai Lawan

By Gatot Susetyo - Minggu, 27 Maret 2016 | 14:52 WIB
Pelatih Persatu Tuban, Mursyid Effendy. (GATOT SUSETYO/BOLA/JUARA.NET)

Laga ujicoba antara PSBI Kabupaten Blitar dan Persatu Tuban di Stadion Gelora Panataran, Minggu (27/3/2016) ini akan jadi momen spesial bagi Mursyid Effendy.

Mantan stoper Persebaya dan timnas ini akan kembali ke Blitar sebagai lawan.

Mursyid saat ini adalah arsitek Persatu. Padahal, tahun lalu, ketika kompetisi berhenti, Mursyid Effendy menjabat sebagai juru racik PSBI.

Di tangan pelatih muda ini, PSBI tak terkalahkan tiap melakoni ujicoba. Apa kata Mursyid Efendy soal kehadirannya lagi di Blitar?

"Tahun lalu saya sudah merasa betah melatih di Blitar. Mes pemain yang berada di Kecamatan Nglegok sangat nyaman. Hawanya sangat segar karena berada di ketinggian. Mes juga dekat obyek wisata Candi Panataran," ucap Mursyid.

Stadion Gelora Panataran yang baru diresmikan Desember lalu berada di Nglegok. Maka dari itu, Mursyid merasa pulang kampung.

Meski seumur jagung menangani PSBI, dia punya banyak kenangan di sana.

"Sangat menarik bisa bertemu lagi dengan teman-teman PSBI. Meskipun sekarang suasananya berbeda," janji Mursyid.

"Saya melatih Persatu dan harus berhadapan dengan mantan rekan dan klub saya. Tapi saya tetap profesional. Meski hanya ujicoba, saya akan mengalahkan PSBI," lanjutnya.

[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4818733387001&preload=none[/video]