Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Edin Dzeko Masih seperti Roller-Coaster di Roma

By Minggu, 20 Maret 2016 | 18:38 WIB
Penyerang AS Roma, Edin Dzeko (kiri), berduel udara dengan bek Inter Milan, Miranda, dalam laga Serie A di Stadion Olimpico, Roma, 19 Maret 2016. (PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES)

Media Italia mengibaratkan penampilan Edin Dzeko masih seperti roller-coaster. Kinerja penyerang AS Roma asal Bosnia-Herzegovina itu masih naik-turun alias belum stabil.

La Gazzetta dello Sport menyebut Dzeko kembali menjadi teka-teki bagi Roma. Hal itu didasarkan pada penampilan sang bomber saat timnya ditahan Inter Milan 1-1, Sabtu (19/3/2016).

"Dzeko membantu tim, tetapi menyia-nyiakan kesempatan di depan gawang," tulis Gazzetta.

Saat melawan Inter, Roma baru mampu menyamakan skor 1-1 via aksi Radja Nainggolan beberapa menit menjelang laga usai.

Hasil itu diperoleh kala I Lupi (Serigala), julukan Roma, tampil dengan Dzeko sebagai ujung tombak.

Lelaki berusia 30 tahun itu masuk menggantikan Seydou Keita pada babak II dan mengubah formasi Roma dari 4-3-3 menjadi 4-2-3-1.

Dzeko membantu merepotkan pertahanan Inter dengan kemampuannya berduel udara. Dia pun tercatat sebagai penyumbang assist untuk gol Nainggolan.

Cuma, muncul olok-olok bahwa assist Dzeko itu tak sengaja lahir. Arah bola bergulir lemah kepada Nainggolan setelah Dzeko tampak gagal menembak secara sempurna.

Sebelumnya, sang bomber gagal memanfaatkan peluang emas pada menit ke-68.

Tinggal berhadapan dengan kiper lawan, tembakan Dzeko malah terlampau keras hingga bola melambung jauh di atas mistar.