Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Nico Rosberg memetik kemenangan perdana di Formula 1 2016 pada balapan di GP Australia di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, Melbourne, Minggu (20/3/2016).
Mengawali balapan dari posisi dua, Rosberg mengambil posisi pemimpin balapan dari pebalap Ferrari, Sebastian Vettel pada lap ke-34, dan tidak terbendung untuk meraih kemenangan perdana musim ini.
#AUSGP
— Formula 1 (@F1) March 20, 2016
1 ROS
2 HAM
3 VET
4 RIC
5 MAS
6 GRO
7 HUL
8 BOT
9 SAI
10 VES
11 PAL
12 MAG
13 PER
14 BUT
15 NAS
16 WEH pic.twitter.com/220AdXVF0m
Rekan setim Rosberg, Lewis Hamilton, yang mengawali balapan di pole position, mengakhiri balapan di posisi dua dengan selisih waktu 8, 06 detik dengan Rosberg.
They love each other really?#AusGP pic.twitter.com/rwHJp9VT9x
— Formula 1 (@F1) March 20, 2016
Sementara itu, Sebastian Vettel, yang sempat tampil dominan dan memimpin balapan sejak lap ke-19 sampai lap ke-34, berada di posisi ketiga dengan selisih sembilan detik.
FINAL PROVISIONAL CLASSIFICATION #AusGP pic.twitter.com/xk8GhfCajO
— Formula 1 (@F1) March 20, 2016
Balapan juga sempat diwarnai tabrakan hebat antara pebalap McLaren, Fernando Alonso dan pebalap Haas F1, Esteban Gutierrez pada lap ke-18.
RED FLAG: Crash at turn 3, Alonso clipping Gutierrez, with the McLaren flipping & hitting the barrier #AusGP pic.twitter.com/N9WsKOqEDm
— Formula 1 (@F1) March 20, 2016
Tayangan ulang menunjukkan tabrakan terjadi ketika Alonso hendak menyalip Gutierrez. Tabrakan tersebut menyebabkan mobil Alonso terpelanting ke sisi sirkuit, dan mobil Gutierrez melintir.
These real-time replays just show how lucky Alonso was to walk away from that - pic.twitter.com/qTjE6sB0Hc (via @Mattzel89) #F1
— Grand Prix Times (@GrandPrixTimes) March 20, 2016
Baik Alonso dan Gutierrez sama-sama tidak cedera. Namun, kecelakan yang mereka alami menyebabkan balapan harus ditunda sementara, selama area sirkuit lokasi kecelakaan dibersihkan.
Pebalap tim Manor asal Indonesia, Rio Haryanto, tidak bisa menyelesaikan balapan karena kerusakan mobil.
Pada saat mobil berjejer di pitlane menunggu balapan diteruskan, teknisi tim Manor menemukan problem pada driveline mobil pebalap asal Solo tersebut.