Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wenger Masih Yakin Bisa Menangi Persaingan Gelar

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 20 Maret 2016 | 06:03 WIB
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, berbicara dalam konferensi pers jelang laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, 15 Maret 2016. (JOSEP LAGO/AFP)

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, memuji karakter anak asuhnya usai memetik kemenangan atas Everton di Goodison Park, Sabtu (19/3/2016) malam WIB. Ia juga masih yakin tim berjulukan The Gunners bisa memenangi persaingan gelar Premier League musim ini.

Arsenal bisa kembali ke jalur juara usai menang 2-0 atas Everton. Dua gol kemenangan tersebut masing-masing dicetak Danny Welbeck dan Alex Iwobi.

"Karakter pemain saya dipertanyakan. Kami tahu akan keluar dari persaingan jika gagal menang hari ini. Saya pikir itu adalah ujian mental buat kami," ujar Wenger seperti dilansir Sky Sports.

Baca Juga:

Kemenangan tersebut kembali membuka asa Arsenal untuk bersaing memenangi gelar Premier League dalam delapan pertandingan tersisa musim ini. Akan tetapi, tim berjulukan The Gunners tentu berharap Leicester City dan Tottenham Hotspur kehilangan sejumlah poin sehingga bisa memangkas jarak dan memungkinkan untuk naik ke puncak klasemen.

Saat ini Arsenal menempati posisi ketiga klasemen sementara dengan kemasan 55 poin. Mereka terpaut tiga poin dari Tottenham di posisi kedua dan sebelas poin dari pemuncak klasemen sementara Leicester.

Namun, Arsenal mengantungi satu pertandingan yang belum dimainkan kontra West Bromwich Albion di Emirates Stadium.

"Secara hitungan matematika kami punya peluang dan masih mengantungi satu partai kandang yang belum dimainkan. Jika kami tidak yakin, lantas siapa lagi? Kami butuh performa bagus dan beberapa hasil menguntungkan dari pesaing lain," ujar dia.

[video]https://video.kompas.com/e/4804750740001_ackom_pballball[/video]