Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gol semata wayang Riyad Mahrez pada babak pertama cukup menggaransi kemenangan Leicester City 1-0 di kandang Crystal Palace, Sabtu (19/3/2016). Klub berjulukan The Foxes (Si Rubah) semakin mantap di puncak klasemen Premier League.
Berkat kemenangan pekan ini, Leicester City meraup 66 poin. Pasukan Claudio Ranieri unggul 8 angka di atas tim runner-up, Tottenham Hotspur.
Selisih itu masih bisa dipangkas menjadi maksimal 5 poin mengingat Spurs melakoni laga pekan ke-31 sehari kemudian dengan menjamu Bournemouth.
Half-time: Crystal Palace 0-1 Leicester City #CryLei pic.twitter.com/z6wwQiKurQ
— Leicester City (@LCFC) March 19, 2016
Bagi Leicester, kemenangan di Palace merupakan tripoin minimalis yang muncul dalam tiga pekan terkini tanpa putus.
Sebelum pada akhir pekan ini, Si Rubah mengemas keunggulan 1-0 atas Watford (5/3/2016) dan Newcastle United (14/3/2016).
Gol tunggal Leicester kali ini berasal dari sepakan kaki kiri Mahrez pada menit ke-34.
Sayap lincah Aljazair itu mencetaknya via tembakan first time dari jarak dekat dengan memanfaatkan umpan mendatar Jamie Vardy.
Buat Mahrez pribadi, aksi di kandang Palace menegaskan perannya yang amat vital bagi klub.
Pria berusia 25 tahun itu berandil atas terciptanya 27 gol Leicester di liga musim ini. Catatan tersebut terbagi atas sumbangan 16 gol dan 11 assist.
Angka keterlibatan 27 gol itu merupakan yang tertinggi di liga.