Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BANDUNG, JUARA.net – Bek muda asal Papua, Rudolof Yanto Basna tinggal selangkah lagi bakal gabung dengan Persib Bandung. Eks pemain Mitra Kukar ini bisa menggeser duo pemain baru klub berjulukan Maung Bandung yang juga mantan bek Arema.
Kedatangan Yanto Basna dipastikan bakal membuat persaingan di sektor bek tengah Persib semakin ketat. Mantan pilar timnas U-19 ini akan bersaing dengan Hermawan dan Purwaka Yudi Pratomo, yang keduanya sebelumnya membela Arema.
Tiga nama itu bakal memperebutkan satu tempat di posisi bek tengah. Maklum, satu tempat untuk peran sentral di lini belakang sudah dipastikan menjadi milik bek asal Montenegro, Vladimir Vujovic.
Pelatih Persib, Dejan Antonic memuji bek jangkung ini sebagai pemain muda yang memiliki kualitas bagus. ”Tentu saja saya senang kalau dia bisa bergabung dengan Persib. Karena, kami jadi punya banyak pilihan di lini belakang,” ujar Dejan kepada wartawan pada Minggu (13/32016).
Meski terbilang masih muda, gaya bermain pemain berusia 20 tahun sudah matang. Yanto Basna punya keberanian dan ketenangannya saat berduel untuk mematahkan serangan lawan. Itu menjadi kelebihan alumni SAD Indonesia di Uruguay ini.
Selain Hermawan dan Purwaka yang terancam, hadirnya Yanto Basna membuat peluang bek muda jebolan Persib U-21, Jujun Saefuloh, menipis. Dia bakal sulit mendapatkan kesempatan main sebagai starter Maung Bandung.
[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4798809456001&preload=none[/video]