Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Scholes ’Hina’ Arsenal, Wenger Menyerang Balik

By Sabtu, 12 Maret 2016 | 15:04 WIB
Eks gelandang Manchester United, Paul Scholes, memberikan kritik terhadap mantan klubnya usai dikalahkan Liverpool 0-2, pada laga Liga Europa di Stadion Anfield, Kamis (10/3/2016). (STUART C. WILSON/GETTY IMAGES)

JUARA.net –  Arsenal selalu berjuang dan bergembira setiap musim walau hanya finis pada zona Liga Champions di Premier League. Kalimat bernada merendahkan itu yang mungkin dimaksud Paul Scholes dan langsung dapat respons Arsene Wenger.

Mantan gelandang Manchester United itu tak senang usai eks klubnya kalah dari Liverpool pada laga Liga Europa pertengahan pekan ini. Scholes pun mengkritik tim berjulukan Setan Merah dengan ’membandingkan’ dengan Arsenal.

”Manchester United harus bersaing untuk memenangi Premier League dan main di Liga Champions setiap musim,” kata Scholes seperti dikutip dari BT Sport.

”Hal terakhir yang saya inginkan dari mereka adalah untuk menjadi bahagia dengan finis di posisi keempat dan memenangi Piala FA musim ini. Tetapi, itu yang Arsenal lakukan setiap tahun. Anda melihat mereka (Arsenal) merayakan itu di lapangan ketika menempati posisi keempat di Premier League. Semua itu tidak boleh terjadi di United,” lanjutnya.

Kata-kata pedas dari Scholes ini pun akhirnya dapat tanggapan dari Arsene Wenger. Manajer klub berjulukan The Gunners itu menjawab dengan diplomatis jelang laga perempat final Piala FA antara klubnya kontra Watford pada Minggu (13/2/2016).


Manajer Arsenal, Arsene Wenger, meminta semua orang saling menghormati termasuk Paul Scholes.(MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES)

”Saya memiliki masalah sendiri. Saya juga sering mengritik. Saya juga tidak ingin Manchester United berada di punggung kami,” ujar Wenger setengah berkelakar.

”Saya tidak bisa menjawab bagaimana yang dikatakan Paul Scholes itu. Saya juga tak tahu juga apa yang dipikirkan tentang situasi ini. Saya ingin semua orang harus menaruh hormat. Saya tak tahu kalau dia (Scholes) tidak populer lagi, tetapi jika saya diminta menghormatinya akan saya katakan ya,” cetusnya.

Sementara itu, Scholes yang percaya Arsenal akan masuk zona Liga Champions lagi, tapi Wenger punya ambisi besar lain. Pelatih asal Prancis itu menegaskan musim ini timnya bertekad untuk memenangi Premier League.

Arsenal kini tertinggal sembilan poin di belakang pemimpin klasemen sementara Liga Inggris, Leicester City. Wenger menegaskan masih ada kesempatan timnya bisa mengangkat trofi dan ingin anak asuhnya tak drop poin lagi lalu selalu menang.