Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipanggil Tata Martino, Dybala Berpeluang Penuhi Impian

By Verdi Hendrawan - Rabu, 9 Maret 2016 | 07:42 WIB
Penyerang Juventus asal Argentina, Paulo Dybala, merayakan gol yang berhasil ia cetak ke gawang Inter Milan dalam pertandingan Coppa Italia di Juventus Arena, Turin, Italia, pada 27 Januari 2016. (VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES)

Striker Juventus, Paulo Dybala, mendapat panggilan dari pelatih Gerardo Martino untuk menjadi bagian dari skuat Argentina dalam pertandingan Pra-Piala Dunia 2018. Hal ini membuat pemain berusia 22 tahun itu memiliki peluang untuk memenuhi impianya.

Argentina akan menjalani pertandingan Pra-Puiala Dunia 2018 menghadapi Cile, Kamis (24/3/2016), serta menjamu Bolivia, Selasa (29/3/2016) waktu setempat. Dua laga ini sangat penting bagi Tim Tango karena dalam empat laga perdana baru meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang.

Berkat penampilan gemilangnya bersama Juventus, Dybala berhasil kembali menjadi bagian dari skuat Argentina. Mantan pemain Palermo itu berhasil mencetak 13 gol dalam 27 pertandingan Serie A.

Hal ini membuat Dybala membuka kesempatan untuk melakukan duet impianya sebagai seorang striker. Kemungkinan besar Dybala akan memiliki kesempatan bermain bersama Lionel Messi di lini depan Argentina.

Namun, Dybala harus bersaing dengan Sergio Aguero dan Gonzalo Higuain yang pada musim ini juga tampil ganas bersama klubnya masing-masing. Meski demikian, setidaknya ada peluan gbagi Dybala untuk tampil bersama dengan Messi.

Berikut skuat Argentina jelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 menghadapi Cile dan Bolivia:

Kiper: Sergio Romero (Manchester United), Nahuel Guzman (Tigres), Geronimo Rulli (Real Sociedad)

Bek: Pablo Zabaleta (Manchester City), Facundo Roncaglia (Fiorentina), Gabriel Mercado (River Plate), Nicolas Otamendi (Manchester City), Mateo Musacchio (Villarreal), Ramiro Funes Mori (Everton), Marcos Rojo (Manchester United), Leonel Vangioni (River Plate), Javier Pinola (Rosario Central), Martin Demichelis (Manchester City).

Gelandang: Javier Mascherano (Barcelona), Matias Kranevitter (Atletico Madrid), Augusto Fernandez (Atletico Madrid), Enzo Perez (Valencia), Lucas Biglia (Lazio), Javier Pastore (Paris Saint-Germain), Ever Banega (Sevilla), Angel Di Maria (Paris Saint-Germain), Erik Lamela (Tottenham Hotspur), Nicolas Gaitan (Benfica).

Penyerang: Ezequiel Lavezzi (Hebei Cina Fortune), Lionel Messi (Barcelona), Sergio Aguero (Manchester City), Gonzalo Higuain (Napoli), Paulo Dybala (Juventus), Angel Correa (Atletico Madrid).

[video]https://video.kompas.com/e/4788898773001_ackom_pballball[/video]