Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Final Jerman Terbuka

By Pipit Puspita Rini - Minggu, 6 Maret 2016 | 13:38 WIB
Pasangan ganda putra Korea Selatan, Lee Yong-dae (kiri)/Yoo Yeon-seong, mengembalikan kok dari rekan senegara, Kim Gi-jung/Kim Sa-rang, pada babak final Korea Terbuka di Seoul, Minggu (20/9/2015). (CHUNG SUNG-JUN/GETTY IMAGES)

Korea Selatan sudah dipastikan meraih dua gelar pada Jeman Terbuka di RWE-SportHalle, Mulheim, 1-6 Maret.

Dua partai final yang berlangsung Minggu (6/3/2016) siang waktu setempat atau malam WIB dikuasai oleh wakil Korea, yakni ganda putra dan ganda campuran.

Final ganda putra akan mempertemukan unggulan pertama Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong dan unggulan keenam Ko Sung-hyun/Shin Bek-cheol.

Ko dan Shin juga akan saling berhadapan pada partai final ganda campuran. Ko yang berpasangan dengan Kim Ha-na merupakan unggulan pertama nomor ini. Shin berpasangan dengan Chae Yoo-jung.

China sudah mengamankan satu gelar dari nomor tunggal putri yang mempertemukan Li Xuerui dan Wang Shixian.

China berpeluang menambah gelar dari Huang Yaqiong/Tang Jinhua (ganda putri) dan Lin Dan (tunggal putra).

Berikut jadwal final Jerman Terbuka 2016.

Ganda Campuran: KO Sung-yun/KIM Ha-na (KOR/1) vs SHIN Baek-cheol/CHAE Yoo-jung (KOR/5)

Tunggal Putri: WANG Shixian (CHN/4) vs LI Xuerui (CHN/3)

Ganda Putri: Puttita SUPAJIRAKUL/Sapsiree TAERATTANACHA (THA) vs HUANG Yaqiong/TANG Jinhua (CHN)