Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kandang Borussia Dortmund Tak Pernah Angker untuk FC Bayern

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 5 Maret 2016 | 07:04 WIB
Striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, mengangkat lima jari tanda dirinya sudah mencetak lima gol ke gawang Wolfsburg dalam duel Bundesliga, 22 September 2015. (CHRISTOF STACHE /AFP)

Stadion Signal Iduna Park, kandang Borussia Dortmund, terkenal sebagai salah satu stadion paling "angker" di kompetisi Bundesliga.

Musim ini saja, misalnya, dari 11 pertandingan Bundesliga yang dilakoni di kandang, Dortmund menang 10 kali. Hanya Darmstadt yang bisa menahan mereka seri 2-2, akhir September 2015.

Namun demikian, keangkeran itu seperti tak berlaku ketika Dortmund bertemu Bayern Muenchen.

Dari 10 pertemuan terakhir kedua klub di ajang Bundesliga, Dortmund hanya mencatat tiga kali kemenangan. Sisanya, mereka bermain imbang tiga kali, dan kalah empat kali melawan FC Hollywood.

Terakhir kali Die Borussen menang di kandang sendiri melawan FC Hollywood adalah pada 11 April 2012. Gol Dortmund dicetak oleh Robert Lewandowski.

Kala itu, Lewandowski menjadi ujung tombak andalan Dortmund yang masih dilatih Juergen Klopp. Ironisnya, dua musim setelahnya, Lewandowski justru menyeberang ke Bayern Muenchen.

Ia pun tak segan menjebol gawang mantan klub yang membesarkan namanya tersebut.


Thomas Mueller dan Robert Lewandowski borong gol Bayern di kandang Augsburg, Minggu (14/2/2016).(CHRISTOF STACHE/AFP)

Pada tiga kali pertemuan Dortmund dan Bayern di Bundesliga sejak kepindahannya, Lewandowski selalu mencetak gol.

Total, dari tiga kali pertemuan kedua klub di ajang Bundesliga, Lewy, panggilan akrab Lewandowski, sudah menceploskan empat gol ke gawang Dortmund.